MancanegaraTerbaru

Korea Utara Tes Rudal ICBM, Duta PBB AS: Perang Sudah Dekat!

NUSANTARANEWS.CO – Duta Besar Amerika Serikat untuk PBB Nikki Haley mengatakan peluncuran rudal balistik antara benua (ICBM) yang dilakukan Korea Utara pekan ini telah semakin meningkatkan ketegangan di kawasan. Nikki bahkan menyebut perang (konflik militer) sudah dekat.

“Ini membawa kita lebih dekat kepada perang,” kata Nikki seperti dikutip Associated Press.

Meski demikian, Nikki mengatakan perang bukanlah solusi permasalahan yang dicari Amerika Serikat. Tapi, penembakkan rudal balistik ICBM Pyongyang telah semakin mengancam dan memperkeruh keamanan kawasan yang sejak beberapa bulan terakhir tenang.

Dalam sebuah pertemuan darurat PBB, Nikki bisa saja peluncuran terbaru peluru kendali jarak jauh Korea Utara ini memicu terjadinya konflik militer, khususnya di Semenanjung Korea. Dan jika terjadi, Nikki menegaskan Korea Utara hanya akan menuju kepada kehancuran belaka.

Ia mengatakan bahwa pemerintah Trump memperingatkan Korea Utara bahwa masa depan negara komunis tersebut berada di bawah tangan pemimpin mereka, Kim Jong-un. Tergantung bagaimana pilihan rakyat Korea Utara, tetap mendukung pemimpinnya yang gemar melakukan tes rudal atau memilih berdamai serta tidak memprovokasi negara-negara lain, terutama tetangganya Korea Selatan. Pun Jepang yang selalu menjadi sasaran area diterbangkannya rudal yang melintasi langit Pulau Hokkaido, Utara Jepang.

Baca Juga:  Wabup Nunukan Buka Workshop Peningkatan Implementasi Reformasi Birokrasi dan Sistem Akuntabilitasi Instansi Pemerintah

Lebih lanjut Nikki menegaskan, Kim sekarang harus membuat sebuah pilihan yang nantinya akan menjadi acuan dan pegangan para pemimpin dunia lainnya.

Di samping itu, Nikki juga meminta agar semua negara memutuskan semua hubungan dengan Korea Utara. (red)

Editor: Eriec Dieda

Related Posts

1 of 22