Lintas NusaPolitik

Kobarkan Semangat Nasionalisme, Anggota DPR RI Gelar Sosialisasi Empat Pilar

NUSANTARANEWS.CO, Ponorogo – Anggota Komisi VI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI asal Fraksi Partai Demokrat, Sartono Hutomo memaparkan bahwa  pentingnya Empat  Pilar Kebangsaan sebagai pondasi Nasionalisme dan juga sebagai karakter kita selaku bangsa yang besar.

“Sehingga harus kita pupuk dan benar- benar kita tanamkan dalam jiwa. Karena hal tersebut merupakan identitas kita sebagai warga bangsa,” kata Sartono Hutomo saat membuka Sosialisasi Empat Pilar kebangsaan di Gedung pertemuan Desa Babadan Kecamatan Babadan, Kabupaten Ponorogo, Jatim, Senin, 3 Juli 2017.

Sartono Hutomo menegaskan, pengamalan empat pilar kebangsaan khususnya Pancasila jangan hanya dislogan. “Saya Insyaaloh akan terus mengawal, dan mengamalkan Pancasila sebagai dasar Negara RI,” ujarnya.

Dia juga menjelaskan, ketika terjun ke dapil VII di 5 Kabupaten yang kita wakili dengan menjalankan janji kampanye bahwa, pihaknya tidak akan menyia-nyiakan kepercayaan sehingga kita hadir untuk menyerap aspirasi sekaligus merealisasikan. “Walaupun sampai saat ini, dirinya belum bisa memberikan semua yang diinginkan, karena banyaknya kebutuhan,” imbuhnya.

Baca Juga:  Sekda Nunukan Buka FGD Penyampaian LKPJ Bupati Tahun Anggaran 2023

Dikatakan, bangsa Indonesia adalah bangsa yang didalamnya ada berbagai suku, agama dan budaya. Kemajemukan itu harusnya disadari, dan itu bukan atas permintaan kita namun atas karunia Tuhan YME. “Jadi perbedaan-perbedaan yang muncul saat ini, jangan dikapitalisasi. Seperti sekarang yang terjadi diera digital, era kebebasan. Munculnya statemen dimedsos begitu los, tanpa ada filter mulai dari bawah sampai pusat,” jelasnya.

Kebebasan informasi itu lanjut Sartono, bisa dikatakan perubahan yang sangat radikal di dalam tata kehidupan berbangsa dan bernegara di Republik Indonesia.

Lebih lanjut sepupu Presiden RI ke 6, SBY ini juga mengajak masyarakat untuk  calling down bahwa kita semua itu tidak ada yang paling benar. “Untuk itu mari sikap toleransi dan menghormati sesama anak bangsa Indonesia,” bebernya.

Menurutnya,  Kemajukan dan perbedaan itu seharusnya bisa menjadi pendorong dan motivasi sebagai bangsa yang lebih kuat lagi. “Saya pikir,  selama 70 tahun sudahkita jalankan. Jangan gara-gara adanya pilkada di DKI persoalan perbedaan terus  dodro sampai kebawah. Ini lah yang Saya katakan, nilai-nilai dari Pancasila, tentang Ketuhanan, Persatuan, Keadilan harus benar-benar dilakukan, jangan hanya slogan, tapi benar-benar menjadi pikiran kita, perasaan kita didalam kehidupan berbangsa dan bermasyarakat,” tambah politisi Demokrat asal Pacitan ini.

Baca Juga:  Bupati Nunukan Resmikan Gedung Baru SMPN 4 Nunukan Selatan.

Sosialisasi empat pilar tersebut dihadiri Forum Pimpinan Kecamatan Babadan, relawan Sartono  se Kabupaten Ponorogo,  tokoh masyarakat dari berbagai elemen dan tokoh pemuda.

Acara berlangsung lancar dan sukses, dibuka oleh  Sartono Hutomo dengan nara sumber DR. Murdianto An Nawie, MSI, Dosen Insuri Ponorogo, Syamsul Ma’arif, S.Pdi dan Imam Mahfud selaku staf ahli Sartono DPR RI  Dapil VII Jatim dan Tim Sartono Dulur Dewe.

Pewarta: Muh Nuecholis

Editor: Achmad Sulaiman

Related Posts

1 of 70