Lintas Nusa

Ketua DPRD Sumenep Optimis Mampu Selesaikan 16 Raperda Sebelum Purna Jabatan

dprd sumenep, optimis mampu, raperda, 16 raperda, purna jabatan, nusantaranews
Gedung DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur. (Foto: M Mahdi/NUSANTARANEWS.CO)

NUSANTARANEWS.CO, Sumenep – Ketua DPRD Sumenep optimis mampu menyelesaikan 16 Raperda sebelum purna jabatan. Diketahui masih ada sekitar 16 Raperda yang belum diselesaikan, padahal jabatannya sudah ada pada masa-masa akhir.

Meski demikian Ketua DRPD Sumenep, Herman Dali Kusuma menyampaikan rasa optimismenya bahwa keseluruhan Raperda yang masih belum diselesaikan dalam waktu dekat akan segera dituntaskan sebelum jabatannya berakhir.

“Kami akan berusaha maksimal sebelum akhir jabatan Semua Raperda sudah tuntas, sehingga nanti anggota DPRD yang baru langsung bisa menjalankannya,” jelasnya

Dia mengungkapkan masih tersisa 16 Raperda yang perlu diselesaikan, dengan rincian 8 Raperda merupakan inisiatif dari legislatif, sedangkan 8 sisanya merupakan prakarsa eksekutif.

“Raperda inisiatif legislatif di antaranya tentang penyusunan pedoman laporan kepala daerah, pengelolaan milik daerah, perlindungan dan pemberdayaan nelayan dan penataan drainase perkotaan,” jelasnya.

Selain itu, ada juga Raperda tentang penyelenggaraan jalan, pelayanan ketenagakerjaan, penanggulangan kemiskinan dan penyelenggaraan perpustakaan.

Sedangkan untuk 8 Raperda usulan eksekutif, antara lain Raperda tentang peraturan desa, rencana detail tata ruang wilayah perkotaan Bluto, Saronggi, Pragaan Tahun 2018-2038 dan Raperda cadangan pangan Pemkab Sumenep.

Baca Juga:  Kondisi Jalan Penghubung Tiga Kecamatan Rusak di Sumenep, Perhatian Pemerintah Diperlukan

Herman menambahkan, Raperda tentang Perda Nomor 16 Tahun 2018 tentang retribusi jasa umum dan tentang kepemudaan, pertanggungbjawaban pelaksanaan APBD tahun anggaran 2018 dan perubahan APBD Tahun 2010, dan terakhir raperda APBD tahun anggaran 2020.

“Keseluruhannya itu harus kami selesaikan sebelum purna jabatan, kami tidak akan menyisakan masalah kepada anggota DPRD yang baru,” tutupnya.

Pewarta: M. Mahdi
Editor: Eriec Dieda

Related Posts

1 of 3,055