PolitikTerbaru

Ketua DPR Bayangkan Kantor DPR Jadi Destinasi Wisata Politik

NUSANTARANEWS.CO – Ketua DPR Ade Komarudin (Akom) memberikan sambutannya pada rapat paripurna ulang tahun ke 71 DPR RI, di ruang rapat paripurna DPR, gedung Nusantara II DPR, Senayan, Jakarta, Senin (29/8/2016). Salah satu poin yang disampaikan dalam pidato sambutannya, Akom menyampaikan keinginannya bagaimana gedung DPR dapat menghadirkan kesan keindahan dari sisi tampilan.

Sehingga, kata dia, gedung DPR tidak hanya menjadi kantor bagi para wakil rakyat. Tetapi dapat menjadi destinasi wisata pendidikan politik bagi masyarakat.

“Sehingga pada waktu tertentu kompleks parlemen dibuka untuk masyarakat, agar masyarakat dapat turut merasa memiliki dan sekaligus menjaga keindahannya,” ujar Akom saat sambuatan di gedung DPR, Jakarta, Minggu (29/8/2016).

Akom menjelaskan misi menjadikan komplek parlemen sebagai kawasan wisata pendidikan politik sesungguhnya berorientasi bagi upaya memfasilitasi masyarakat untuk memahami kerja politik di DPR. Dengan begitu, ucapnya, masyarakat dapat mengerti sisi historis dan tugas kerja pokok DPR.

Akom juga menekankan pihaknya akan berupaya untuk melakukan penghematan anggaran dalam pembiayaan kerja di DPR. Ia berjanji untuk mengurangi kerja-kerja yang dinilai bukan prioritas utama.

Baca Juga:  Jadi Pembicara Tunggal Prof Abdullah Sanny: Aceh Sudah Saatnya Harus Lebih Maju

“Dalam situasi negara mengalami kesulitan anggaran, DPRRI turut menghemat anggaran negara dengan mengurangi anggaran kunjungan kerja sebesar Rp134 miliar,” ucapnya. (hatiem)

Related Posts

No Content Available