Terbaru

Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Interview Kerja

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Apakah anda tengah menantikan diri anda mendapatkan panggilan interview kerja? Interview atau wawancara kerja bisa menjadi hal yang membuat seorang pencari kerja tertekan atau merasa gugup saat akan melakukannya. Wawancara pada dasarnya adalah mempresentasikan diri anda di hadapan pihak perusahaan yang mana pihak perusahaan akan melihat apakah anda layak atau tidak menjadi bagian di perusahaan mereka.

Oleh karena itu, untuk menghadapi hal tersebut, anda perlu mempersiapkan diri anda agar anda dapat diterima untuk bekerja di sebuah perusahaan. Pastikan anda tidak melakukan kesalahan, baik dalam bersikap, cara anda menjawab pertanyaan, perlengkapan dan lain sebagainya.

Beberapa orang gagal mendapatkan pekerjaan. Bukan karena dirinya tidak memenuhi kriteria akan tetapi ia mungkin telah membuat kesalahan semasa wawancara dilakukan. Berikut beberapa kesalahan yang sering dilakukan orang saat menghadapi wawancara kerja.

Membuat CV Terlalu Panjang

Jangan pernah takut  bahwa selembar kertas tidak dapat mewakili diri anda dan pengalaman anda.CV tidak menjadi satu-satunya hal yang menjadi pertimbangan bagi perusahaan. Buatlah CV anda secara keseluruhan dengan menggunakan resume.

Baca Juga:  Tim Gabungan TNI dan KUPP Tahuna Gagalkan Penyelundupan Kosmetik Ilegal dari Filipina

Pihak perusahaan tidak memiliki banyak waktu untuk membaca CV yang panjang, mereka hanya akan melirik CV anda dalam waktu sekitar 30 detik . Maka dari itu disarankan CV dibuat dengan ringkas saja. Segala informasi yang harus anda jelaskan tentang apa yang terdapat dalam CV anda akan ditanyakan oleh pihak perusahaan (interviewer).

Tak Menunjukkan Energi Besar

Kita harus menyadari dari awal, bahwa menjalani tahap interview bukanlah hal yang mudah. Akan tetapi anda juga tidak boleh melepaskan energi anda sangat besar hanya untuk memilikirkannya. Bawalah hal yang positif. Ketika anda memasuki kantor dari perusahaan tersebut, berpikirlah bahwa akan sangat menyenangkan ketika nanti anda bekerja di perusahaan tersebut.

Hal tersebut akan mengurangi kegugupan dan membuat anda terlihat lebih bersemangat. Ketika anda tidak meresa tertekan anda akan lebih mudah menjawab segala pertanyaan dengan pikiran yang segar dan anda juga akan terhindar dari terjerembat saat berbicara.

Baca Juga:  Aliansi Pro Demokrasi Ponorogo Tolak Hak Angket Pemilu 2024

Memberika Kesan yang Berlebihan

Anda mungkin orang yang memiliki banyak prestasi. Akan tetapi jangan sampai anda membuat interview anda menjadi gagal hanya karena anda tidak dapat memberikan informasi tentang diri dan apa kelebihan yang anda miliki dengan cara yang salah.

Bertingkahlah sewajarnya dan berkomunikasilah dengan gaya komunikasi yang bijaksana. Anda bisa memberikan informasi yang bagi anda itu penting untuk disampaikan tetapi jangan menjadikan hal itu suatu kesombongan.

Tidak Mengusai Bidang dan Pekerjaan yang Dilamar

Tentu saja interviewer akan menanyakan tentang apa yang ada dalam pikiran anda tentang bidang pekerjaan sebelum anda menjadi bagian dari mereka. Ketika anda tidak dapat menjawabnya dengan baik, maka itu akan menunjukkan bahwa anda tidak siap dan tidak memiliki kompetensi yang baik tentang pekerjaan yang ditawarkan oleh perusahaan tersebut.

Siapkanlah diri anda, kulik informasi mendasar tentang perusahaan dan tentang bidang kerja yang menjadi sasaran anda. Anda mungkin juga harus menulis beberapa poin penting untuk hal ini. Karena hal tersebut akan dapat membantu anda ketika terjadi tersendatnya ingatan.

Baca Juga:  Konsorsium PPWI-First Union Berikan Piagam Penghargaan kepada Menteri Dalam Negeri Libya

Tidak Membawa Print-Out CV

Kita telah mengirimkan CV dan lamaran kita melalui email. Akan tetapi, sangat perlu untuk mencetaknya dan membawanya saat menghadiri wawancara. Pihak perusahaan tidak akan men-download satu persatu lampiran berupa CV dan dan lampiran lainnya. Mungkin jumlah penlamar kerja dan pengirim email akan sangat banyak bisa mencapai ribuan. Mendownload bukanlah pekerjaan yang menyenangkan sama sekali. Mereka hanya akan memiliki waktu untuk membukanya sedikit sebelum beralih ke email pelamar selanjutnya.

Maka dari itu, print-out CV anda akan dipertanyakan dalam wawancara. Itulah beberapa kesalahan yang mungkin dilakukan ketika menghadapi tehap wawancara kerja. Jadi, pastikan anda tidak melakukan hal-hal di atas.

Penulis: Riskiana
Editor: Romandhon

Related Posts