Politik

Kepemimpinan Golkar Dinilai Dirasuki Pikiran Sesat

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Isu pemecatan yang dilakukan DPP Partai Golkar terhadap Ahmad Doli Kurnia sebagaimana disampaikan oleh Idrus Marham kepada media, mendapat respon tajam dari Generasi Muda Partai Golkar (GMPG). Pasalnya, tak ada bukti pemberitahuan kepada Doli sebelumnya, tetiba Golkar mengungumkannya telah memecatnya.

Angota GMPG Misbach Shoim Haris menganggap sikap pimpinan partai berlambang pohon beringin  berlebihan dan bar-bar.

“Seharusnya yang dipecat itu adalah orang yang terindikasi melakukan tindakan korupsi seperti Setya Novanto dan yang mendukung tindakan korupsi, seperti Idrus Marham dan kawan-kawannya itu,” ujar Misbach dalam keterangannya, Jum’at (1/9/2017).

Menurut dia, karena Setya Novanto, nyata-nyata telah terbukti membangkang terhadap Keputusan Munaslub dan juga AD/ART Partai Golkar.

“Anehnya justru, orang yang berusaha untuk memulihkan citra partai ke arah yang lebih positif, menginginkan Golkar menjadi partai yang bersih dan bebas dari para koruptor, serta menegakkan kebenaran aturan dan keputusan partai, seperti Saudara Ahmad Doli Kurnia dan kami di GMPG pula yang dipecat dan terancam sanksi,” imbuhnya.

Baca Juga:  DPRD Nunukan Berharap Semenisasi di Perbatasan Dapat Memangkas Keterisolasian

Dirinya menilai, kepemimpinan Partai Golkar saat ini sedang dirasuki pikiran sesat dan menjerumuskan Golkar ke dalam citra negatif yang kekal.

Pewarta/Editor: Romandhon

Related Posts

1 of 74