Lintas Nusa

Kepala Disdik Sumenep Minta Kualitas Pekerjaan DAK Harus Berkualitas

kepala disdik sumenep, sumenep, kualitas pekerjaan dakm berkualitas, dak, nusantaranews
Kepala Disdik Sumenep Bambang Irianto. (Foto: M Mahdi/NUSANTARANEWS.CO)

NUSANTARANEWS.CO, Sumenep – Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sumenep menyampaikan dalam acara sosialisasi penerima Dana Alokasi Khusus (DAK) bidang Pendidikan agar pekerja pembangunan harus berkualitas.

Kepala Dinas Pendidikan Sumenep, Bambang Irianto mengatakan sosialisasi ini digelar kepada calon penerima dana transfer APBN (Anggaran Pendapatan Belanja Negara). Kegiatan kali ini menggandeng pihak penegak hukum, dalam hal ini Kejaksaan Negeri (Kejari) Sumenep.

“Hal ini saya sampaikan kepada calon penerima DAK. Setidaknya, bisa memberikan pemahaman tentang pelaksanaan yang benar di sekolah. Ini langkah awal yang kami lakukan sebelum diterima,” katanya, Kamis (23//5/2019).

Mantan Kepala Dinas PRKP dan Cipta Karya mengatakan kualitas pekerjaan harus betul betul dapat dipertanggung jawabkan, sehingga hasilnya bisa dinikamati oleh siswa dengan baik.

“Jika pekerjaan kualitasnya baik maka hasilnya juga akan baik,” ucapnya.

Dia berharap dana yang bersumber dari DAK dikerjakan sesuai spek yang sudah ada, sehingga hasilnya lebih maksimal. Pada tahun ini penerima DAK tingkat SD sebanyak 120 yang tersebar di sejumlah kecamatan.

Baca Juga:  Diserang Civitas Akademisi Lewat Petisi, Golkar Sebut Presiden Jokowi Terbuka Kritik

“Ada yang mendapatkan Rehab Kelas Baru (RKB) dan Rehab Jamban,” jelasnya.

Pewarta: M. Mahdi
Editor: Eriec Dieda

Related Posts

1 of 3,081