Terbaru

Kemenag Gelar Perkemahan Wirakarya PTK Se-Indonesia Pada 3 Mei 2018

Kemenag Gelar Perkemahan Wirakarya PTK Se-Indonesia Pada 3 Mei 2018
Konferensi pers Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) Arskal Salim GP terkait Perkemahan Wirakarya Perguruan Tinggi Keagamaan (PW PTK) XIV Se-Indonesia Tahun 2018 di UIN Sultan Syarif Kasim Riau pada 3 Mei 2018. (Foto: Istimewa)

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Kementerian Agama RI melalui Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Ditjen Pendidikan Islam akan menggelar Perkemahan Wirakarya Perguruan Tinggi Keagamaan (PW PTK) XIV se-Indonesia Tahun 2018 di UIN Sultan Syarif Kasim Riau.

Kegiatan PW PTK se-Indonesia XIV Tahun 2018 bertujuan membentuk karakter anggota gerakan Pramuka yang mempunyai jiwa kepemimpinan, tanggung jawab dan berdedikasi pada ilmu pengetahuan, sehingga dapat mengotimalkan perannya di masyarakat.

Kemudian meningkatkan persaudaraan sesama muslim (ukhuwah Islamiyah), persaudaraan sebangsa (ukhuwah wathaniyah) dan persaudaraan antar sesama manusia (ukhuwah basyariyah) di kalangan Pramuka PTK dan masyarakat, serta menggali potensi-potensi lingkungan, budaya dan wisata pendidikan (eco-culture tourisme) di daerah sehingga dapat digerakan untuk memperkuat pembangunan kewilayahan dan perdesaan.

Demikian Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) Arskal Salim GP dalam konferensi pers terkait digelarnya agenda PW PTK se-Indonesia XIV Tahun 2018, Jumat (27/4/2018).

“Kegiatan PW PTK XIV se-Indonesia Tahun 2018 akan dilaksanakan pada tanggal 3-10 Mei 2018 dan diikuti oleh 1.500 Pramuka Pandega yang berasal dari 56 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) se-Indonesia, dengan perincian 17 UIN, 37 IAIN dan 4 STAIN. Juga diikuti Perguruan Tinggi Keagamaan Non Muslim, PTKIS dan Pramuka Mahasiswa Luar Negeri. Sementara akan dipandu oleh 122 Bindamping, 56 Pimpinan Kontingen dan official/peninjau 112 orang serta komponen lain yang ikut menyemarakan perkemahan,” paparnya.

Baca Juga:  Pj Bupati Pamekasan Salurkan Beras Murah di Kecamatan Waru untuk Stabilitas Harga

Baca juga: Songsong Perkemahan Wirakarya UIN Jambi Gelar Lomba Susur Halang Rintang

Kegiatan perkemahan ini bertempat di Bumi Perkemahan Kampus UIN Suska Riau sebagai main camp, serta Desa Lokasi Bakti Pramuka yaitu di Desa Alam Panjang Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar; Desa Aur Sati, Kabupaten Kampar; Desa Okura, Kecamatan Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru; dan Desa Limau Manis, Kabupaten Kampar.

“Penyelenggaraan Perkemahan Wirakarya Perguruan Tinggi Keagamaan (PW PTK) ke XIV Tahun 2018 memiliki distingsi dan ekselensi dengan mengangkat tema Pemberdayaan Masyarakat Desa Melalui Pengembangan Eco Cultural Tourism,” katanya.

Lingkungan, Budaya dan Wisata akan menjadi tiga konsen serius, terutama dalam bhakti karya pramuka. Di setiap desa lokasi bakti, akan dikembangkan potensi wisata pendidikan dengan memperhatikan social-budaya msayarakat yang dikerjakan secara bersama-sama antara anggota Pramuka dengan masyarakat.

Pembangunan fasilitas seperti anjungan, gazibu, jembatan, spot-spot foto, arena outbond, tempat bermain edukatif diharapkan mampu meningkatkan daya imajinasi, kreativitas dan inovasi pramuka PTK se-nusantara. Setelah selesai kegiatan, masyarakat bersama Pemerintah Desa hingga Pemerintah Daerah termotivasi untuk mengembangkannya dalam program-program pembangunan daerah.

Baca Juga:  Safari Ramadhan, Pj Bupati Pamekasan Shalat Tarawih Bersama Masyarakat di Kecamatan Tlanakan

Kegiatan PW PTK XIV se-Indonesia Tahun 2018 secara resmi akan dibuka pada tanggal 3 Mei 2018 pukul 08.30 oleh Menteri Agama RI Lukman Hakim Saifudin bertempat di Lapangan UIN Sultan Syarif Kasim Riau.

Dihadiri oleh Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka (Kwarnas) Adyaksa Dault, Sekretaris Jenderal Kementerian Agama Prof Dr Nue Syam, Dirjen Pendidikan Islam Prof Dr Kamarudin Amin, Gubernur Riau, para bupati/walikota se-Provinsi Riau, Pejabat Eselon I dan II di lingkungan Kementerian Agama RI dan rektor/ketua PTKIN se-Indonesia, sejumlah pimpinan Perguruan Tinggi Keagamaan serta 5.000 anggota pramuka di Kota Pekanbaru pada saat pembukaan. (red)

Editor: Gendon Wibisono

Related Posts

1 of 3,063