EsaiGaya Hidup

Keladi Yang Menggoda

Keladi Yang Menggoda
Keladi Yang Menggoda

Keladi Yang Menggoda

Meski tidak miliki halaman atau lokasi rumah yang sempit bukanlah halangan bagi kita untuk memiliki bunga atau tanaman hias, khususnya berbagai jenis tanaman yang saat ini sedang “naik daun”.
Oleh: Chairul Bariah

 

Memasuki tahun 2020, kecintaan kaum perempuan terhadap bunga tampaknya terjadi peningkatan, boleh dibilang meningkat 100 persen jika dibandingkan tahun sebelumnya. Kini hampir di setiap rumah dapat kita jumpai berbagai jenis tanaman hias yang sering kita sebut dengan istilah “bunga”.

Saya sendiri mendifinisikan bunga adalah segala jenis tanaman yang dapat kita pelihara atau dibudidayakan sebagai tanaman hias yang sifatnya tidak membahayakan untuk diri sendiri, keluarga dan lingkungan.

Hal ini tentu harus menjadi perhatian, apalagi kaum ibu yang memiliki anak balita, harus mengupayakan agar tanaman hias atau bunga diletakkan di tempat yang jauh dari jangkauan anak-anak, atau sediakan tempat khusus untuk taman bunga, kemudian pilih lokasi yang cocok dan sesuai dengan jenis tanamannya, sehingga dapat menghindari dari hal-hal yang tidak kita inginkan.

Baca Juga:  Rekomendasi Playsuit Serene Untuk Gaya Santai Trendy

Saya masih ingat beberapa tahun lalu melaui media sosial ada seorang anak perempuan yang meninggal gara-gara menggunakan bunga keladi hutan yang ditanam di rumahnya sebagai bahan untuk  bermain masak-masakan lalu tanpa sengaja diapun mengkosumsinya, beberapa saat kemudian dia kejang-kejang dan akhirnya menghembuskan nafas kembali pada Ilahi untuk selamanya. Hal Ini menjadi pelajaran bagi kita semua bahwa tidak semua tanaman atau bunga ramah lingkungan untuk keluarga.

Salah satu jenis bunga yang lagi “naik daun” atau tren tahun 2020 adalah jenis keladi yang sangat dimininati oleh kaum perempuan/ibu, tanpa membedakan statusnya, bahkan membeli dengan harga yang tinggi.

Ada beberapa jenis keladi yang sering kita jumpai saat ini, ketika kita berkunjung ke rumah teman atau tetangga diantaranya :

Keladi tengkorak, ada beberapa bentuk dan ada yang berwarna hijau

Keladi aneka warna atau bicolor ada juga yang menyebutnya keladi lipstik

Keladi kuping kelinci,

Keladi Tikus

Baca Juga:  G-Production X Kece Entertainment Mengajak Anda ke Dunia "Curhat Bernada: Kenangan Abadi"

Keladi blackjack

Keladi Keris, bentuknya seperti keris dan meliki daun yang panjang.

Keladi tiga warna atau tricolor

Keladi neon,

Dan masih banyak yang lainnya, keladi memilili dua genus atau pengelompokannya yaitu caladium dan alocasia.

Harga dari tanaman ini juga tergolong mahal, maka tak heran sering dicuri, sebagaimana yang dialami tetangga saya ibu Ani, dia kehilangan hampir seluruh bunga kesayangannya   dan yang tersisa hanya potnya saja.

Suatu hari sayapun datang langsung ke salah satu penjual bunga di tempat tinggal saya bapak Aldi dia menuturkan bahwa  sebagian besar penjual menetapkan harga karena banyaknya daun, namun yang paling utama adalah karena sehat atau tidaknya juga karena lama tumbuhnya atau usianya, semakin lama usia atau tumbuh maka harganya juga akan semakin  mahal karena banyaknya batang dan daunnya,  keladipun semakin menggoda para kaum ibu dan tak segan-segan untuk mengeluarkan isi dompetnya demi mendapatkan si keladi.[]

Baca Juga:  Malam Penentuan
Penulis: Chairul Bariah, Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Almuslim ([email protected])

 

 

 

Related Posts

1 of 3,049