Terbaru

Kebiasaan-Kebiasaan Yang Harus Dihindari Ibu Hamil

NUSANTARANEWS.CO – Ibu hamil mesti tahu hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan selama kehamilan. Hal ini sangat berhubungan dengan kesehatan dan kelangsungan janin selama masa-masa kandungan.

Untuk mengetahui beberapa pantangan ibu hamil, berikut ini rubrik Kesehatan Nusantaranews.co jelaskan beberapa larangan yang harus di perhatikan saat hamil:

Pertama, mengenakan sepatu jinjit. Penggunaan sepatu berjinjit (hak tinggi) bisa memicu terjadinya peregangan otot ibu hamil di sekitar pinggang. Sebuah studi menjelaskan bahwa perempuan hamil yang menggunakan sepatu jinjit lebih sering mengeluh sakit di daerah pinggang. Hal ini dikarenakan saat hamil terjadi perubahan sumbu tubuh. Selain itu, sepatu dengan hak tinggi dapat mengganggu keseimbangan tubuh.

Kedua, menggunakan obat anti serangga. Penggunaan obat anti serangga sangatlah tidak dianjurkan. Karena di dalamnya memiliki zat kimia yang aktif, seperi yang terdapat dalam obat nyamuk. Bila bahan kimia tersebut terpapar pada ibu hamil bisa berdampak buruk bagi kesehatan janin. Bahkan bisa menjadi pemicu bayi prematur.

Baca Juga:  Jatim Menang Telak, Khofifah Ucapkan Selamat ke Prabowo Menang Pilpres

Ketiga, minum obat sembarangan. Selama hamil, tentu seorang ibu hamil pernah merasakan capek, kelelahan, pusing ataupun flu. Nah, pada saat hamil dianjurkan bagi ibu hamil jika ingin mengkonsumsi obat harus sesuai dengan petujuk dokter. Pasalnya, obat yang dikonsumsi ibu hamil dapat masuk ke dalam plasenta dan sirkulasi janin. Kondisi ini jelas akan membahayakan bayi yang ada di dalam kandungan.

Keempat, diet saat hamil. Perhatian keras bagi para ibu hamil, bahwa diet ketika sedang hamil merupakan tindakan yang berbahaya. Pasalnya seorang bayi di dalam janin sangat membutuhkan berbagai gizi, vitamin dan mineral. Sebuah studi dari American Journal of Public Health menemukan, bayi yang lahir dari ibu yang tidak cukup kalori saat hamil kemungkinannya untuk meninggal pada tahun pertama lebih besar dibandingkan dengan wanita yang gizinya cukup. (Net/Adhon)

Related Posts

1 of 2