HukumLintas Nusa

Kapolres Sumenep di Demo Mahasiswa Minta Tangkap Pelaku Persekusi Terhadap Aktifis Perempuan

Kapolres Sumenep di demo mahasiswa minta tangkap pelaku perskusi terhadap aktifis perempuan.
Kapolres Sumenep di demo mahasiswa minta tangkap pelaku persekusi terhadap aktifis perempuan. Foto: Aktifis perempuan PMII dan GMNI demo Mapolres Sumenep

NUSANTARANEWS.CO, Sumenep – Kapolres Sumenep di demo mahasiswa minta tangkap pelaku persekusi terhadap aktifis perempuan. Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam aktifis perempuan dari dua organisasi PMII dan GMNI melakukan aksi demontrasi di depan Mapolres Sumenep Madura Jawa Timur

Kedatangan mereka ke Mapolres Sumenep dalam rangka meminta Kapolres Sumenep segera menangkap oknom polisi yang telah melakukan persekusi di media sosial Tiktok, dalam aksi demontrasi menolak UU cipta kerja di depan Gedung DPRD Sumenep beberapa waktu lalu.

“Kami menduga salah satu oknum polisi telah mempersekusi aktifitis perempuan dalam bentuk memviralkan di media sosial Tiktok,” terang Saidah, Ketua Kopri PMII Cabang Sumenep, Jumat, (16/10)

Saidah mendesak, Kapolres Sumenep untuk segera mengusut tuntas oknum yang telah melecehkan aktifis perempuan tersebut. Serta meminta oknum yang membuli aktifis di media sosial meminta maaf dan diproses secara hokum.

Menanggapi hal tersebut, Kapolres Sumenep, AKBP Darman  meminta mahasiswa agar menempuh jalur hukum untuk membuktikannya.

Baca Juga:  Satgas Catur BAIS TNI Mahulu Fasilitasi Terima Senpi Rakitan Dari Masyarakat

“Silahkan laporkan jika adik-adik mahasiswa sudah mempunyai bukti yang cukup. Laporannya jangan ke kami nanti dikira tidak netral,” terangnya.

Menurut Darman, dalam persoalan ini harus ada pembuktian baik secara hukum dan saintifik. Karena masalah ini dalam media sosial tentu ada undang undang elektronik.

“Tentu kami senang apabila nanti diketahui siapa yang mengunggah dan yang menyebarkannya,” pungkasnya (mh)

Related Posts

1 of 3,049