Kapanewon Karangmojo Sabet Juara Lomba Thoklik Piala Prabowo

Kapanewon Karangmojo Sabet Juara Lomba Thoklik Piala Prabowo
Kapanewon Karangmojo Sabet Juara Lomba Thoklik Piala Prabowo yang berlangsung pada 26 hingga 27 Oktober 2023 di halaman Kantor Pemerintah Kalurahan Kepek.

NUSANTARANEWS.CO, Gunung Kidul – Lomba Thoklik Piala Prabowo Subianto yang mempertandingkan 18 peserta dari Kapanewon se- Kabupaten Gunungkidul telah selesai diselenggarakan. Lomba tersebut berlangsung pada 26 hingga 27 Oktober 2023 di halaman Kantor Pemerintah Kalurahan Kepek.

Kepada awak media, Ketua TAP-TPP Gunungkidul, Brigjen Purn. Gatot Murdiyantoro berharap lomba seperti ini dapat dilaksanakan kembali guna menambah semaraknya kegiatan budaya di Gunungkidul.

“Kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat bagus untuk dilaksanakan terus,” ucapnya.

Berikut adalah juara hasil penilaian juri Lomba Thoklik Gunung Kidul Piala Prabowo Subianto:

Juara 1: Kapanewon Karangmojo mendapatkan piala dan uang pembinaan Rp 5 juta. Piala diserahkan oleh Marsma TNI (purn) Azman Yunus Ketua TAP DIY.

Juara 2: Kapanewon Wonosari mendapatkan piala dan uang pembinaan Rp 4 juta. Piala diserahkan oleh Brigjen TNI (purn) Gatot Murdiantoro, Ketua TAP Gunung Kidul

Juara 3: Kapanewon Semin mendapatkan piala dan uang pembinaan Rp 2 juta. Piala diserahkan oleh Gus Maftuh Salafi dari Pondok Pesantren Al Muhdi Krapyak Utara.

Adapun untuk Juara Harapan adalah sebagai berikut:

Juara Harapan 1: Kapanewon Playen mendapatkan piala dan uang pembinaan sebesar Rp 1 juta.

Juara Harapan 2: Kapanewon Nglipar mendapatkan piala dan uang pembinaan sebesar Rp 1 juta. (*)

Exit mobile version