Lintas Nusa

Jatim Targetkan 100 Persen Pelaksanaan UNBK SMA dan SMK

NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) menargetkan 100 persen pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) SMA dan SMK tahun 2017. Berbagai persiapan dilakukan guna mendukung pelaksanaan UNBK SMK yang dilaksanakan tangal 3-6 April 2017, SMA yang dilaksanakan tanggal 10-13 April 2017, dan ujian susulan pada tanggal 18-19 April 2017.

“Inilah keinginan Jatim untuk pertama kalinya menyelenggarakan UNBK dengan target 100 persen. Setelah dilihat satu persatu, hanya 12 SMA yang tersebar di beberapa kepulauan belum bisa melaksanakan UNBK tahun ini. Selebihnya alhamdulillah sudah siap dan bisa sukses,” ujar Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf saat Rapat Koordinasi Persiapan UNBK Tahun 2017 di RK. Wagub Jatim Kantor Gubernur Jatim Jl. Pahlawan No. 110 Surabaya, Senin (6/3) sore.

Ia mengatakan, secara umum sudah dilakukan kesiapan yang baik terutama pada tiga hal yakni perangkat komputer di semua lembaga, pasokan listrik, dan koneksi internet. Tentunya hal tersebut memerlukan dukungan dari Telkom dan PLN guna menyukseskan pelaksanaan UNBK SMA dan SMK di Jatim.

Baca Juga:  Wacanakan Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024, Golkar Sebut Ganjar Kurang Legowo

Berdasarkan data Dinas Pendidikan Prov. Jatim, Gus Ipul sapaan lekat Wagub Jatim menjelaskan, untuk tahun ini terdapat 3.252 lembaga SMA, SMK dan Madrasah Aliyah dengan 446.152 siswa yang tersebar di 38 kabupaten/kota di Jatim yang melaksanakan UNBK.

Lebih lanjut disampaikannya, jumlah lembaga yang mengikuti UNBK tahun ini lebih meningkat dibandingkan tahun lalu hanya sebanyak 1300 lembaga atau sekitar 60 persen yang melaksanakan UNBK di Jatim.

Untuk itu, Gus Ipul berharap, minggu depan bisa dilaksanakan Apel Siaga Persiapan UNBK 2017 yang diikuti berbagai stakeholder seperti Dispendik, PLN, Telkom, kepala sekolah, guru, maupun program operator.

Mengenai penggunaan laptop pribadi siswa, Gus Ipul sapaan lekat Wagub Jatim menjelaskan, terdapat ketentuan dari Dinas Pendidikan Prov. Jatim untuk mengarantina laptop seminggu sebelum pelaksanaan UNBK di sekolah. Tujuannya agar bebas virus dan tidak mengganggu koneksi internet. (Three)

Editor: Sulaiman

Related Posts

1 of 24