Lintas Nusa
Jalur Alternatif Lorok – Ponorogo Via Wonokerto Tertutup Longsor
Published
3 years agoon
NUSANTARANEWS.CO, Pacitan – Hujan Deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Ngadirejo pada Kamis (23/11) mengakibatkan tebing setinggi 15 meter dan panjang sekitar 10 meter mengalami longsor dan menutup badan jalan jalur Lorok – Ponorogo Via Wonokerto tepatnya di RT 29/IV Dusun Pucangpelet, Desa Nogosari, Kecamatan Ngadirojo Kabupaten Pacitan.
Akibatnya, jalur tersebut terputus dan tidak bisa dilakui kendaraan roda empat dan roda dua. Dan sebagai informasi, karena jalan menuju ke Desa Wonokarto, Kecamatan Tulakan bisa melalui jalan alternatif di Ketos Wonokuon, lewat jalur Ngepal dikarenakan jalur Boncangkring ditutup total.
Komandan Kodim 0801/Pacitan Letkol Kav Aristoteles Hengkeng Nusa Lawitang melalui Danramil 0801/07 Ngadirojo Kapten Inf Gatot mengatakan bahwa pasca terjadi tanah longsor tersebut, pihaknya menerjunkan personil untuk melakukan pengecekan dan berkoordinasi dengan pihak terkait.
“Anggota Koramil beserta Babinkamtibmas melaksanakan pengecekan ke lokasi kejadian dan berkoordinasi dengan pihak terkait penanganannya dan membantu memasang rambu-rambu peringatan serta memberikan peringatan kepada warga yang berpotensi terdampak akibat bencana tersebut untuk selalu meningkatkan kewaspadaan karena hujan yang tak kunjung reda karena masih berpotensi terjadinya bencana alam longsor susulan,”jelasnya.
Sementara, Kepala BPBD Pacitan Windarto dalam laporannya mengatakan perlu adanya sosialisasi atau himbauan kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap perubahan iklim dari kemarau ke musim hujan.
“Karena kondisi geografis Pacitan sangat rawan terjadi bencana alam karena daerahnya pegunungan., kami juga koordinasi dengan PU Bina Marga. Pacitan, dan TIM TRC sudah melakukan pengecekan di lapangan,”katanya.
Pada Jumat ( 24/11/17) anggota TNI bersama masyarakat masih berusaha membersihkan longsoran dengan alat seadanya. Namun dalam pembersihan mereka diharapkan tetap berhati-hati karena tanah masih labil dan berpotensi terjadi longsor susulan. (edi)
Editor: Eriec Dieda
You may like
Sinergitas Polri-TNI Melalui Sahur On The Road Keliling Kota Ponorogo
Anggota DPR RI Bentuk Satgas Anti Covid-19 Tim EBY
Pesan 110 Ton, Kunyit Asal Ponorogo Diminati Negara India
Pacitan Terancam Krisis Pangan, Dewan Jatim Minta Pemprov Gelontor Bantuan
Sosialisasi Empat Pilar di Ponorogo, MPR Minta Masyarakat Syukuri Realitas Keberagaman
Minim Perhatian, Politisi Demokrat Turun Gunung Urus Infrastruktur Jalan di Ponorogo
Terbaru
Banyuwangi Kekurangan SMA Dan SMK, Pranaya Yudha: Kebutuhan Mendesak Untuk Direalisasi
NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Banyuwangi kekurangan SMA dan SMK, Pranaya Yudha: Kebutuhan mendesak untuk direalisasi. Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Jatim...
TP PKK Pusat dan Daerah Diminta Bantu Pemerintah dalam Penyelesaian Covid-19 dan Stunting
NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – TP PKK Pusat dan Daerah diminta bantu pemerintah dalam penyelesaian Covid-19 dan Stunting. Tim Penggerak Pemberdayaan dan...
Persiapan Personel Hadapi Pemilu 2024, PKB Jatim Gelar Muscab Serentak Se Jatim
NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Persiapan personel hadapi Pemilu 2024, PKB Jatim gelar Muscab serentak Se Jatim. Sekretaris PKB Jatim Anik Maslachah...
Peringati Hari Kesatuan Gerak ke-49, Ketua Umum TP-PKK Tekankan Sinergitas
NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Peringati Hari Kesatuan Gerak ke-49, Ketua Umum TP-PKK tekankan sinergitas. Ketua Umum Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan...
Infrastruktur Pesisir Tak Terurus, Pemprov Jatim Disebut Abaikan Perintah Undang-Undang
NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Infrastruktur pesisir tak terurus, Pemprov Jatim disebut abaikan perintah undang-undang. Anggota Komisi B DPRD Jatim Rohani Siswanto,...