NUSANTARANEWS.CO – Kapal wisata Zahro Express tujuan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu, terbakar di tengah laut sebelah utara Jakarta.
Diduga kapal ini mengangkut lebih dari kapasitas yang seharusnya memuat lebih dari 150 orang, namun berdasarkan informasi yang dihimpun data manifes penumpang menunjukkan jumlah berlebih (over capacity).
Baca: Kapal Wisata Tujuan Pulau Seribu Terbakar, 4 Korban Tewas
KM Zahro Express ini merupakan kapal kayu yang berangkat dari Pelabuhan Kali Adem, dengan tujuannnya menuju Pulau Tidung. Namun kapal kemudian terbakar saat baru 30 menit mengapung di atas air.
Api merambat cepat mulai dari buritan menuju haluan. Warga di Pulau Untung Jawa yang kemudian memberikan pertolongan pertama ke penumpang kapal itu. (dika/red-2)