PeristiwaTerbaru

Indahnya Aurora Langit Utara Diperkirakan Akan Muncul Minggu Ini

NUSANTARANEWS.CO –  Dilandir dari Mirror, Northern lights atau juga dikenal dengan sebutan Aurora Borealis diperkirakan akan terlihat di langit utara. Pada Minggu ini, matahari mengeluarkan suar surya besar yang dianggap paling besar dalam satu dekade, sehingga pemijahan cahayanya berupa aurora akan terlihat di angit utara diperkirakan akhir pekan ini.

Apa itu Northen lights? Norten lights atau dikenal juga dengan aurora borealis adalah cahaya di langit utara yang seolah menari saat cahaya tersebut muncul, aurora juga banyak memancarkan warna. Cahaya tersebut terjadi karena adanya koalisi antara partikel bermuatan listrik yang terjadi akibat dari anadanya suar matahari dengan partikel gas yang terdapat di atmosfer bumi.

Cahaya berwarna tersebut tampak seolah tumpah di langit. Biasanya ini dapat terlihat di daerah kutub utara dan selatan. Kemunculan aurora di kutub selatan dikenal dengan Southern Lights atau Aurora Australis.

Suar matahari sebagai pemicu munculnya aurora pada dasarnya adalah semburan radiasi yang kuat yang dipancarkan oleh matahari. Namun, radiasi ini secara langsung tidak memiliki potensi yang membahayakan bagi kita di Bumi akan tetapi ini dapat mempengaruhi signal GPS dan radio serta mengganggu medan magnet. Sehingga kemungkinan akan terjadi pemadaman di daerah yang terkena aktivitas matahari saat fenomena ini terjadi.

Baca Juga:  Perdana Menteri Thailand Kagumi Manuskrip Al Quran Tertua Asal Aceh

Observatorium Dinamika Surya NASA, terus memantau aktivitas matahari sedari hari Rabu lalu untuk menangkap gambar-gambar yang menakjubkan dari aktivitas matahari.

Terlepas dari terjadinya beberapa letusan atau badai matahari yang diklarifikasi oleh NASA dapat juga dilihat oleh masyarakat menggunakan kacamata gerhana, aurora selalu menawarkan pemandangan langit yang menakjubkan. Warna-warna yang sering kali tampak adalah warna hijau muda hingga kuning, warna lainnya yang jarang muncul adalah warna merah hingga pink keunguan.

Lalu dimana tempat-tempat yang dapat menyaksikan kemunculan aurora borealis? Sesuai dengan namanya yaitu northen lights, yang artinya cahaya utara. Aurora borealis dapat terlihat di bumi bagian utara terpusat di magnet kutub dengan bentuk oval yang dapat disaksikan di daerah-daerah seperti Norway, Finlandia, Swedia, Islandia, Kanada Utara, Skotlandia, Irlandia,dan Alaska.

Penulis: Riskiana
Editor: Romandhon

Related Posts

No Content Available