Sport

Hubungan Suarez dan Neymar Terancam Retak

NUSANTARANEWS.CO – Keharmonisan trisula Barcelona, Suarez dan Neymar terancam retak menyusul ketidak puasan Suarez terhadap gaji yang diterimanya tak sebanding dengan rekan setimnya Neymar Jr dan Leonal Messi. Padahal, Suarez sudah merasa jor-joran membela klub berjuluk Blaugrana tersebut. Setelah musim sebelumnya ia sukses menjadi top skor dengan mengoleksi 40 gol.

Indikasi kecemburuan pemain timnas Uruguay terhadap Neymar ini terkait erat dengan tawaran kontrak baru di Barcelona yang ditolak mentah-mentah oleh Suarez. Sekalipun kontrak Suarez di Barca masih berlaku hingga 2021, namun menurut manajemen Suarez, pemain yang menampilkan permainan impresifnya musim lalu ini enggan menandatangani tawaran Barca.

Suarez tidak terima dengan gajinya paling rendah dengan kedua pemain lain, yakni Messi dan terlebih pada Neymar. Selama ini Suarez adalah penerima gaji paling sedikit dibandingkan dengan trio MSN (Messi, Suarez, dan Neymar). Dengan gaji 10 juta Euro, Suarez masih kalah jauh dengan rekan setimnya Neymar yang menerima gaji 16 juta Euro pertahun. Sedangkan Messi masih menjadi pemain Barca yang paling tinggi gajinya sebesar 21 juta Euro.

Atas dasar itulah, Suarez secara terang-terangan tak mau menerima kontrak baru klub Catalan tersebut. Perbedaan gaji yang terlampau jauh dengan Neymar bisa menjadi pemicu keretakan hubungan Neymar dan pria eks-Liverpool tersebut. Tentu ini akan berpengaruh pada performa trio MSN saat di lapangan hijau.

Pihak manajemen Suarez bersedia menandatangani kontrak baru, asalkan pihak Barca mau menaikkan gaji pria yang berhasil menyembahkan trofi La Liga musim 2015-2016 lalu. Namun jika pihak Barca enggan, bisa dipastikan pada musim-musim kompetisi yang akan datang, Blaugrana bakal tidak diperkuat oleh Suarez. (Adhon)

Related Posts