Lintas Nusa
HGN 2020, Cabup Ahmad Fauzi Ucapkan Terimaksih Kepada Guru, Tetap Berjuang di Masa Covid-19
Published
2 months agoon
HGN 2020, Cabup Ahmad Fauzi ucapkan terimaksih kepada guru, tetap berjuang di masa Covid-19/Foto: Ahmad Fauzi Calon Bupati Sumenep
NUSANTARANEWS.CO, Sumenep – HGN 2020, Cabup Ahmad Fauzi ucapkan terimaksih kepada guru, tetap berjuang di masa Covid-19. Tahun 2020 menjadi suasana berbeda dalam momen Hari Guru Nasional (HGN) karena tahun ini Indonesia dilanda pendemi Covid-19. Sumenep, 25 November 2020
Nuansa perayaan HGN tahun 2020 juga dikemas cukup berbeda dari tahun sebelumnya, agar penyebaran Covid-19 dapat ditekan dengan maksimal.
Mantan Wakil Bupati Sumenep Ahmad Fauzi, menyampaikan terimkasih kepada seluruh guru yang berda di Kabupaten Sumenep, karena di masa pendemi Covid-19 para guru tetap berjuang untuk mengajar generasi bangsa
Ahmad Fauzi sekaligus Calon Bupati Sumenep (Cabup) tahun 2020 ini tak lupa mengucapkan selamat hari guru nasional. Guru merupakan pengantar peradaban untuk generasi selanjutnya. Guru juga memiliki peran penting keberlangsungan berbangsa dan bernegara.
“Selamat hari guru, guru obar peradaban untuk generasi bangsa,” ucapnya
Disamping itu, Fauzi memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para guru yang tidak hanya membentuk watak anak didiknya menjadi manusia yang dapat membuat perubahan, tetapi juga melahirkan manusia-manusia yang berakhlak mulia yang menjadi bekal manusia di akhirat kelak. Meski dalam kondisi pandemi Covid-19 seperti sekarang.
“Kita harus mengaresiasi perjuangan para guru yang tetap berdedikasi tinggi menjalankan proses KBM di tengah pandemi. Meskipun terbatas, mereka tetap memilih melanjutkan pelajaran kepada anak didik,” kata Fauzi saat ditanya tentang makna Hari Guru Nasional.
Menurut dia, di tengah pandemi seperti sekarang ada tantangan lain yang harus dihadapi para guru, yaitu pembelajaran daring yang masih belum maksimal.
“Namun, ada sisi positif yang bisa kita ambil, yaitu memanfaatkan teknologi dalam membantu tugas-tugas pengajaran yang efektif,” jelas Fauzi.
Fauzi berharap momentum Hari Guru Nasional saat ini dijadikan motivasi untuk memberikan teladan terbaik kepada anak-anak didiknya, bahwa kita harus siap dan tetap inovatif dalam situasi apapun.
Selebihnya Cabup yang mengusung tagline ‘Bismillah Melayani’ ini mengajak para guru untuk menghadirkan energi positif dalam pembelajaran. Karena ekosistem pendidikan yang positif harus terus dibangun di masa pandemi Covid-19 guna menjaga anak didik terus berdaya menuju kemandirian.
“Mari bergorong royong untuk saling menguatkan agar para guru terus menghadirkan energi positif dalam memberdayakan anak didik,” pungkas Cabup yang didukung para kiai ini. (mh)
Terbaru
Distribusi Air PDAM Nunukan Kepada Pelanggan Berangsur Normal
NUSANTARANEWS.CO, Nunukan – Distribusi air PDAM Nunukan kepada pelanggan berangsur normal. Usai merampungkan pengerjaan penyesuaian Penempatan Pipa Distribusi Utama, Perusahaan...
Pemkab Nunukan Gelar Doa Bersama Lintas Agama
NUSANTARANEWS.CO, Nunukan – Pemkab Nunukan gelar doa bersama lintas agama. Mengawali tahun 2021 Pemerintah Daerah Kabupaten Nunukan bersama Forum Kerukunan...
Iran Tuntut Penjelasan Indonesia tentang Penyitaan Kapal Tanker
NUSANTARANEWS.CO, Teheran – Iran tuntut penjelasan Indonesia tentang Penangkapan kapal tanker. Seperti diketahui, pada hari Minggu (24/1), Badan Keamanan Laut...
Vaksin Covid-19 Bukan Obat, Tetapi Upaya Terakhir Menanggulangi Pandemi
NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Vaksin Covid-19 bukan obat, tetapi upaya terakhir menanggulangi pandemi. Pemerintah masih berjuang melawan pandemi Covid-19 yang melanda...
Mendagri Apresiasi Menkes Gunakan Data KPU Untuk Program Vaksinasi
NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Mendagri apresiasi Menkes gunakan data KPU untuk program vaksinasi. Hal tersebut disampaikan Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito...
Terpopuler
- Gaya Hidup4 days ago
37% Warga Jerman Melakukan Hubungan Seks dengan Orang yang Tak Dikenal
- Kesehatan6 days ago
Studi: Postur Duduk Tegak Dapat Mengobati Stres
- Gaya Hidup6 days ago
4 Cara Tepat Menyikapi Pertengkaran dengan Pasangan
- Kesehatan6 days ago
Mengejutkan, Konsumsi Semangka Bantu Kulit Tampak Awet Muda