NUSANTARANEWS.CO, Pasuruan – Demi memuluskan hajat di Pilgub Jatim 2018, calon gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf atau biasa disapa Gus Ipul terus melakukan kunjungan dalam menggalang dukungan. Salah satunya dengan menghadiri peringatann maulid nabi di Bangil, Pasuruan, Jawa Timur.
Salah seorang muballighoh kenamaan di Jawa Timur, Nyai Uci Nurul Hidayati pada kesempatan itu mengaku memberikan dukungannya terhadap Gus Ipul. Dirinya mengajak ribuan muslimat, saat acara maulid nabi di pondok pesantren asuhan Nyai Imamah, Bangil, Pasuruan untuk mensupport Gus Ipul menjadi gubernur. Nyai Uci mengklaim bahwa Gus Ipul maju pilgub bukan karena ambisi, melainkan perintah kyai.
“Gus Ipul itu diminta oleh para kiai bukan karena ambisi,” kata Nyai Uci, Senin (25/12/2017).
“Oleh karena beliau merupakan pilihan para kiai, ulama dan guru-guru kita, maka wajib bagi kita mematuhi amanah para kiai ini. Kita harus menghormati pilihan para kiai,” ungkap dia.
Sebelumnya, di beberapa tempat berbeda, ribuan muslimat juga sudah melakukan hal yang sama. Misalnya, ribuan muslimat dari Bangkalan, Jember, Malang, Nganjuk, Jombang, Gresik.
Menanggapi dukungan tersebut, dalam sambutannya, Gus Ipul bersyukur dan berterimakasih. Gus Ipul meminta jamaah berdoa agar dirinya diberi kekuatan dalam menjalankan amanah dari rakyat Jawa Timur.
Pewarta: Tri Wahyudi
Editor: Romandhon