Mancanegara

Golden Globe, Beberapa Nominasi Unggulan Tersingkirkan

NUSANTARANEWS.CO – Beberapa daftar baru telah menjadi peraih nominasi penghargaan bergengsi program televisi Golden Globe yang dirilis pada hari Senin (11/12). Program-program yang baru masuk ke dalam nominasi perhargaan tersebut menjatuhkan beberapa program favorit unggulan selama ini di antaranya serial komedi Veep dan drama serial House of Cards.

Sereal komedi televisi Amazon Studio “Transparent” yang sebelumnya memenangkan pemenang Golden Globe untuk Jeffrey Tambor, kali ini juga tidak masuk nominasi.

Hal ini dipercaya sebagai dampak dari adanya isu pelecehan seksual yang belakangan menyeruak terhadap Tambor dari Transparent dan juga Kevin Spacey dari House of Cards.

Sebenarnya kasus yang menimpa dua orang ini telah ditepis oleh Tambor, sementara Spacey telah mengajukan permintaan maaf kepada salah satu dari orang yang telah melayangkan tuduhan terhadapnya.

Dilaporkan Reuters, alam kategori serial komedi, telah dijadikan nominasi di antaranya Will & Grace dari NBC, bersama dengan Black-ish, Master of None, The Marvelous Mrs. Maisel dan single mother tale SMILF.

Secara keseluruhan diketahui saluran kabel premium Time Warner Inc HBO memimpin semua jaringan dengan total 12 nominasi, diikuti oleh platform streaming Netflix Inc. dengan sembilan anggukan.

Baca Juga:  Rusia Menyambut Kesuksesan Luar Angkasa India yang Luar Biasa

Sementara pada jajaran aktor dan aktris televisi nominasi telah mencatat beberapa aktor kawakan dan pendatang baru.

Di antara yang masuk kategori aktris drama televisi terbaik Katherine Langford aktris asal Australia yang bermain dalam drama remaja Netflix yang kontroversial berjudul 13 Reasons Why. Aktris tersebut dalam sebuah wawancara mengatakan bahwa dengan adanya nominasi tersebut ia berharap bahwa pesan yang ia bawakan melalui apa yang ia perankan dan secara lebih luas tentang film tersebut akan lebih dapat di terima.

Beberapa selebritis lain yang juga masuk nominasi dari berbagai kategori di antaranya, Kyle MacLachlan, Alison Brie, Pamela Adlon, Rachel Brosnahan, Frankie Shaw dan masih banyak lagi.

Sementara nominasi drama terbaik beberapa daftarnya adalah The Crown dari Netflix yang menceritakan tentang kisah para ratu Inggris , Sranger Things, This Is Us, dan tidak ketinggalan pula judul yang sangat banyak dibicarakan belakangan ini Game of Thrones.

Penulis: Riskiana

Related Posts