Berita UtamaLintas NusaRubrikaTerbaru

Geledah DPRD Jawa Timur, KPK Paksa Hapus Foto Wartawan

Geledah DPRD Jawa Timur, KPK Paksa Hapus Foto Wartawan
Geledah DPRD Jawa Timur, KPK paksa hapus foto wartawan.

NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Aksi tak terpuji dan kurang menyenangkan ditunjukkn oleh penyidik KPK saat melakukan penggeledahan untuk melakukan pengembangan OTT  terhadap wakil ketua DPRD Jawa Timur Sahat Tua Simanjuntak.

Aksi tersebut antara lain memaksa menghapus video dan foto dari tiga wartawan yang sedang meliput penggeledahan tersebut.

“Saya bersama dua orang rekan antara lain Rofik dari media Bidik dan Yudi dari NUSANTARANEWS.CO, tiba-tiba sejumlah penyidik menghampiri kami dan meminta menghapus gambar kami,” jelas Andim wartawan dari JTV, Selasa (20/12).

Yang sangat disayangkan, lanjut Andim, posisi dalam mengambil gambar sedang berada diluar ruangan di lantai 2 tepatnya di depan ruangan Sahat Tua Simanjuntak.

“Posisi kami  saat mengambil gambar masih di luar yang tentunya sah saja melakukan pengambilan karena masih diruang publik. Jadi kami sayangkan pemaksaan tersebut dalam menghapus foto dan video kami,” jelasnya. (setya)

Related Posts

1 of 30