EkonomiLintas Nusa

Festival Kontes Lovebird Nasional Songsong Visit Sumenep 2018

NUSANTARANEWS.CO, Sumenep – Festival Lovebird Nasional Beauty dan Singing Contest dalam Event Visit Sumenep 2018 berlangsung meriah, kegiatan kontes tersebut ditempatkan di Gedung Graha Adi Podai, Jl. Trunojoyo, Kolor Sumenep, Madura Jawa Timur, Minggu (25/3).

Kegiatan yang bertajuk Beauty dan Singing Contest dalam Event Visit Sumenep 2018 dibuka langsung oleh Wakil Bupati Sumenep Ahmad Fauzi. Acara yang di jadwalkan dua hari 24-25 Maret diikuti oleh ribuan pecinta lovebird.

Dalam sambutannya Ahmad Fauzi mengatakan sangat mendukung kegiatan kontes lovebird, menurutnya kegiatan ini merupakan kali pertama dilaksanakan oleh pemerintah Sumenep sebagai pentuk dukungan terhadap masyarakat yang memiliki geliat tinggi terhadap lovebird. Maka tidak heran di Sumenep terkenal dengan kampung Lovebird karena hampir penduduknya memelihara burung cinta tersebut.

“Lovebird ini melambangkan kesetian, sehingga masyarakat memiliki minat tinggi untuk memelihara lovebird,” ucapnya.

Meriahnya peserta pencinta lovebird sedang mengikuti lomba. (Foto: Mahdi Alhabib/NusantaraNews)
Meriahnya peserta pencinta lovebird sedang mengikuti lomba. (Foto: Mahdi Alhabib/NusantaraNews)

Menurut Fauzi, lovebird menggambarkan banyak sisi menarik sehingga bisa diminati masyarakat. Selain karena kicauannya juga tertarik pada bulunya yang indah serta bermacam warna terdapat di lovebird. Burung yang melambangkan kesetiaan tersebut juga memiliki nilai ekonomi tinggi, masyatakat juga tertarik dengan harga jual yang menjanjikan disamping hobi.

Baca Juga:  HUT Ke 107 Tahun, RSUD dr Iskak Tulungagung Naik Tingkat Rumah Sakit Tipe A

Dia juga menyampaikan bahwa di sumenep tidak hanya memiliki pantai yang indah, serta pulai oksigen terbaik ke dua sedunia. Masyarakat sumenep juga memiliki kesetiaan tinggi terbukti senang memelihara lovebird yang melambangkan kesetiaan. Maka sumenep layak dikunjungi oleh wisatawan untuk mengisi hari liburnya.

“Masyarakat sumenep ramah dan santun, lebih mengedepankan sikap kekeluargaan bagi siapapun yang berkunjung,” terangnya.

Dia berharap, dengan tingginya minat masyarkat untuk memlihara lovebird diharapkan mampu menciptakan nilai ekonomi. Agar masyarakat sumenep khususnya tidak ada ketergantungan dari sisi ekonomi.

Diketahui dalam Festival Lovebird Nasional Beauty dan Singing Contest dihadiri langsung ketua komunitas Lovebird Indonesia (KLI), ketua komisi II DPRD Sumenep Nurus Salam, dan para pencinta lovebird serta Mr. Hodrost yang sengaja hadir dari belanda, termasuk beberapa pecinta lovebird dari berbagai daerah di Indonesia.

Pewarta: Mahdi Alhabib
Editor: Eriec Dieda

Related Posts

1 of 2