Lintas Nusa

Emil Dardak Pamit ke Warga Trenggalek untuk Tarung Pilgub Jatim

NUSANTARANEWS.CO – Menanggapi deklarasi dukungan relawan terhadapnya, Bacawagub (bakal calon wakil gubernur) Jatim Emil Elestianto Dardak sangaja digelar di Trenggalek untuk menyapa warga Trenggalek dan meminta doa restu agar bisa sukses dalam Pilkada Jatim 2018 mendatang.

“Istilahnya kulonuwun, bahwa ini lo, ada amanat dari Jawa Timur untuk Bupati Trenggalek, dengan rasa hormat berharap masyarakat Trenggalek memberikan restu. Demi cita-cita besar untuk Jawa Timur,” kata Emil, Sabtu (2/12/2017).

Suami Arumi Bachsin ini mengaku, selain relawan dari kulturan NU, pihaknya juga memiliki sejumlah relawan dari kultur lain. Namun baru akan dikenalkan pada saat yang tepat.

Pihaknya mengaku akan berjuang semaksimal mungkin dengan seluruh relawan dan organ pendukungnya guna memenangkan Pilkada Jatim bersama Bacagub Khofifah Indar Parawansa.

Emil Dardak menambahkan, dalam proses perjalanan pilkada ini pihaknya berkomitmen menjaga integritas dan memisahkan antara kepentingan politik dan kedinasan sebagai seorang kepala daerah.

“Saya hadir disini sebagai pribadi, saya tanggalkan semua (yang menyangkut Bupati). Ini di luar jam kedinasan. Ini adalah benar-benar prinsip yang kami junjung tinggi,” terangnya dilansir dari Antara. (*)

Baca Juga:  Gelar Aksi, FPPJ Jawa Timur Beber Kecurangan Pilpres 2024

Editor: Romandhon

Related Posts

1 of 32