Politik

Dukung Prabowo-Sandi, Aktivis Muhammadiyah: Sudah Tidak Masanya Bangsa Indonesia Dikelola dengan Pencitraan Semu

prabowo-sandi, aktivis muhammadiyah, relawan prabowo-sandi, api prabowo-sandi, pp muhammadiyah, nusantaranews
Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden, Prabowo Subianto-Sandiaga Solahuddin Uno saat bertandang ke PP Muhammadiyah. (Foto: Istimewa)

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Aktivis Muhammadiyah bergerak cepat membentuk relawan pendukung pasangan calon presiden dan calon wakil presiden, Prabowo Subianto-Sandiaga Solahuddin Uno (Prabowo-Sandi). Mereka membentuk wadah pemenangan Prabowo-Sandi yang menampung beberapa elemen dan relawan yang sudah terbentuk untuk mendukung pasangan capres-cawapres yang diusung koalisi Partai Gerindra, PKS, PAN dan Demokrat.

Relawan itu diberi nama Aliansi Pencerah Indonesia, disingkat API Prabowo-Sandi. “Kami sudah meminta izin dan restu PP Muhammadiyah. Intinya PP Muhammadiyah menghargai aktivis Muhammadiyah yang ingin terjun ke dalam kontestasi Pilpres, tetapi diharapkan tidak menyeret-nyeret persyarikatan dan menjaga kesantunan serta keadaban,” ujar relawan API Prabowo-Sandi dikutip dari keterangan tertulisnya, Rabu (15/8/2018).

Baca juga: Usung Prabowo-Sandi di Pilpres 2019: Partai Gerindra, PKS dan PAN Buktikan Soliditas Koalisi

Izzul menyatakan saat ini setidaknya sudah ada delapan elemen relawan yang bergabung bersama API, dan tidak menutup kemungkinan akan terus bertambah. Di antaranya yang sudah terdeteksi ada Surya Madani Indonesia (SMI), RelawanMu Indonesia, Relawan Matahari Minang Indonesia (RaMMI), Saudagar Matahari (Sadari Pass), Relawan Matahari Nusantara, Barisan Pass, Koalisi Masyarakat Kewirausahaan Indonesia (KMKI), Relawan Madani Indonesia (RMI).

Baca Juga:  Asisten Administrasi Umum Nunukan Buka Musrenbang Kewilayahan Dalam Rangka Penyusunan RKPD Tahun 2025

“Semua elemen relawan itu digerakkan oleh kader-kader Muhammadiyah dari beragam latar belakang,” katanya.

API Prabowo-Sandi menuturkan dukungan yang diberika ini semata-mata didasarkan pada keinginan untuk menghadirkan kepemimpinan yang berkulaitas untuk menjawab kompleksitas persoalan bangsa.

Baca juga: Parpol Pengusung Prabowo-Sandi di Jatim Rapatkan Barisan 2019 Ganti Presiden

Kondisi bangsa yang kian terpuruk dalam berbagai sektor sudah saatnya ditangani dengan kepemimpinan yang visioner dan mampu memberikan solusi-solusi kongkret.

“Sudah tidak masanya bangsa ini dikelola dengan wacana dan pencitraan semu,” tegas Izzul.

Beberapa kader Muhammadiyah yang jadi inisiator gerakan ini adalah M.Izzul Muslimin (Mantan Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah), Ma’mun Murod Al Barbasy, Suhardin, Syahrul Hasan, Pedri Kasman, Mashuri Masyhuda, Aisyah ulfa Syafii dan sederetan nama lain. Mereka adalah para aktifis Muhammadiyah yang sudah matang melalui perkaderan di ortom Muhammadiyah seperti Pemuda Muhammadiyah, IMM, IPM, Nasyiatul Aisiyah dan lain sebagainya. (bya/alya)

Editor: Banyu Asqalani

Related Posts

1 of 3,053