Mancanegara

Dua Warga AS dan Kanada Diculik Kelompok Tak Dikenal di Nigeria

NUSANTARANEWS.CO – Kelompok tak dikenal di Kaduna, Nigeria utara dilaporkan telah menculik dua orang Amerika dan dua orang Kanada serta membunuh petugas polisi daerah setempat.

Kasus penculikan cukup umum terjadi di Nigeria karena keamanan domestik dinilai sangat lemah di negara Afrika tersebut. Dan kali ini, penculikan manargetkan orang asing.

Ini insiden penculikan dianggap tidak biasa. Pasalnya, para penculik umumnya melakukan penculikan terhadap warga lokal.

Dikutip The Guardian, juru bicara kepolisian Mukhtar Aliyu mengatakan bahwa penculikan terjadi saat keempat orang asing tersebut dalam perjalanan dari kota Kafanchan di negara bagian Kaduna menuju ibu kota Abuja. Ia menambahkan, para penculik tersebut bersenjata lengkap tetapi tidak teridentifikasi dari kelompok mana. “Mereka menculik keempat orang tersebut di jalan menuju Abuja pukul 07.00 malam pada hari Selasa,” katanya.

“Mereka sempat terlibat baku tembak sengit dengan dua pengawal dari kepolisian yang mendampingi ekspatriat, yang sayangnya mereka (polisi) kehilangan nyawanya,” ujar jubir kepolisian tersebut.

Baca Juga:  Drone AS Tidak Berguna di Ukraina

Aliyu mengatakan segala macam cara memungkinkan akan dilakukan dalam waktu dekat untuk menyelamatkan keempat orang yang diculik tersebut.

Kedutaan Besar AS di Nigeria belum memberikan pernyataan resminya terkait kasus penculikan ini. (red)

Editor: Redaktur

Related Posts

1 of 2