Berita UtamaEkonomiLintas NusaTerbaru

Dorong Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Pamekasan, Wabup Fattah Jasin Resmikan Wamira Mart

Dorong pertumbuhan ekonomi masyarakat Pamekasan, Wabup Fattah Jasin resmikan Wamira Mart
Dorong pertumbuhan ekonomi masyarakat Pamekasan, Wabup Fattah Jasin resmikan Wamira Mart/Ket foto : Wabup Fattah Jasin resmikan Wamira Mart di Kecamatan Waru.

NUSANTARANEWS.CO, Pamekasan – Dorong pertumbuhan ekonomi masyarakat Pamekasan. Wakil Bupati Pamekasan Fattah Jasin meresmikan warung miliik rakyat (Wamira) Mart di Desa Waru Kecamatan Waru. Ikut Hadir dalam peresmian itu, Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, Muttaqin, Asisten Bidang Administrasi dan Umum, Bambang Edy Suprapto, Wakil Ketua DPRD Pamekasan, Syafiuddin, CEO CC Mart, Subaidi, Camat Waru dan tokoh masyarakat sekitar. Jumat, 09 Juni 2022.

Fattah Jasin menyampaikan Wamira Mart merupakan wujud program Pemkab Pamekasan di bawah kepemimpinan H. Baddrut Tamam untuk mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat.

“Wamira Mart wujud program Bapak Bupati untuk penumbuhan perekonomian di Pamekasan,” terang Fattah Jasin.

Wamira Mart merupakan wadah yang disediakan Pemkab Pamekasan sebagai wujud penumbuhan ekonomi yang berkeadilan dan merata. Pemkab Pamekasan juga menyediakan berbagai program untuk meningkatan usaha masyarakat, seperti pelatihan, bantuan fasilitas usaha dan pinjaman tanpa bungan untuk peserta wirausaha baru (WUB).

Baca Juga:  Wis Wayahe Jadi Bupati, Relawan Sahabat Alfian Dukung Gus Fawait di Pilkada Jember

“Dengan fasilitas pemasaran offline, masyarakat yang miliki produk olahan atau makanan bisa di jual di Wamira Mart,” ucapnya.

Pihaknya meminta kepada masyarakat dan pelakun UMKM untuk memanfaatkan fasilitas Pemkab Pamekasan, memasarkan hasil produknya di Wamira Mart. Karena warung itu di bangun tujuanya untuk mendorong pertumbuhan ekonomi masyatakat.

“Progran Bupati dalam pemerataan ekonomi masyarakat pamekasan tertuang dalam RPJMD,” ucapnya.

“Dengan ucapan Basmalah Wamira Mart di buka dan di mulai,” pungkas Wabup Fattah Jasin. (mh)

Related Posts

No Content Available