Dongkrak Pariwisata, Indonesia-Taiwan Promosikan Pameran Industri Travel

Meet Taiwan 2017 Networking Event In Jakarta (Foto Dok. Pribadi/Nusantaranews)

Meet Taiwan 2017 Networking Event In Jakarta (Foto Dok. Pribadi/Nusantaranews)

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Biro Perdagangan Luar Negeri Kementerian Ekonomi Taiwan menggelar acara Meet Taiwan 2017 Networking Event In Jakarta di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Senin (2/10/2017).

Acara ini diselenggarakan oleh Taiwan Trade Center Development Council dan di sponsori oleh Bureau of Foreign Trade, tiga tahun setelah perhelatan sebelumnya. Mulai dari industri pariwisata Taiwan, perusahaan penerbangan hingga layanan penginapan dan perusahaan konsultan.

Taiwan kembali mengunjungi Jakarta untuk terus meningkatkan hubungan bilateral dengan Indonesia. Hubungan yang sudah terjalin ini kemudian dimanfaatkan oleh keduanya untuk mengadakan sebuah acara pameran wisata (Program MICE taiwan) yang bertajuk Meet Taiwan.

Melalui pameran ini, Indonesia dan Taiwan bersama-sama mempromosikan pameran travel dan industri Taiwan agar dapat meningkatkan angka pariwisata, menarik perhatian masyarakat Jakarta-Indonesia dan juga pelaku bisnis.

“Khususnya dari industri pariwisata untuk berpartisipasi dalam acara tersebut,” ujar Deputy Director Taiwan External Trade Development Council, Jessie Tseng dalam pidatonya.

Program Insentif ini diadakan untuk meningkatkan hubungan pameran antara Taiwan dengan Indonesia “Indonesiadan dan Taiwan saling mempererat kerjasama baik di bidang ekonomi, perdagangan, budaya dan pariwisata,” ucap Jessie.

Menurutnya, Indonesia merupakan mitra dagang terpenting di kawasan Asia Tenggara. Indonesia juga merupakan negara dengan jumlah penduduk terbanyak urutan keempat di dunia.

Di bawah pertumbuhan ekonomi yang semakin meningkat, Indonesia diharapkan dapat mendorong lebih banyak pertemuan bisnis multi-perusahaan dan sebagai target pemasaran dalam mempromosikan pameran Taiwan.

Untuk menarik lebih banyak pengunjung Indonesia ke Taiwan, pada acara kali ini, Meet Taiwan meningkatkan program lnsentif. Kesempatan ini menarik banyak peserta untuk mencari tahu lebih Ianjut.

“Di Taipei ada sebuah kantor dagang Indonesia. Selain itu, produk Taiwan yang ada di Indonesia juga meningkat. Maka, hubungan baik ini harus diteruskan,” ucap Effi Setiabudi, Chairman, Indonesia Exhibition Companies Association.

Selain menyediakan program insentif bagi wisatawan Indonesia, Meet Taiwan juga menyediakan program bantuan insentif lainnya dan rencana dasar, juga mengundang perusahaan pariwisata Indonesia untuk menjadi mitra Meet Taiwan.

Taiwan juga kini telah mempromosikan halal tourism bagi masyarakat muslim. Traveler yang beragama Islam sudah tidak perlu lagi khawatir mencari restoran dan hotel halal, karena sudah banyak tersedia, bahkan bersertifikat halal.

Pewarta: Ricard Andhika
Editor: Romandhon

Exit mobile version