Lintas Nusa

Disdik Sumenep berikan Penghargaan Kepada Siswa berprestasi di HUT RI Ke 73

Wabup Sumenep saat memberikan menghargaan kepada siswa berprestasi. (FOTO: NUSANTARANEWS.CO/Daniel)
Wabup Sumenep saat memberikan menghargaan kepada siswa berprestasi. (FOTO: NUSANTARANEWS.CO/Daniel)

NUSANTARANEWS.CO, Sumenep – Di Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI Ke 73) Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sumenep memberikan penghargaan kepada siswa berprestasi.

Menurut A. Shadik Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep mengatakan pemberian penghargaan kepada siswa betprestasi untuk mendorong siswa agar lebih semangat dalam menuntut ilmu.

“Penghargaan penting untuk diberikan kepada mereka yang berprestasi,” ucapnya, Senin, 27 Agustus 2018.

A Shadik menyebutkan perlombaan yang mendapatkan apresiasi Disdik Sumenep yaitu lomba sepatu roda piala Menpora Open. Lima orang siswa mendapatkan uang pembinaan dengan total Rp18.500.000.

Disusul dengan Olimpiade Olahraga Nasional (O2SN) jenjang SMP/MTs tingkat provinsi, terdapat satu orang siswa dengan uang pembinaan yang diserahkan sebesar Rp. 3.000.000.

Di susul Pekan Olah Raga dan Seni Ma’arif Nasional I 2018. Sebanyak tiga orang siswa yang berprestasi, mendapatkan uang pembinaan Rp11.000.000.

“Ini sebagai bentuk kepedulian kami Disdik Sumenep untuk siswa berprestasi, baik di bawah naungan Disdik maupun Kemenag,” terangnya

Baca Juga:  Bukan Emil Dardak, Sarmuji Beber Kader Internal Layak Digandeng Khofifah di Pilgub

Dia menambahkan, Para siswa berpretasi tersebut layak diberikan menghargaan di HUT RI Ke 73. Karena masa depan Negeri ini berada di di tangannya.

Adapun nama-nama siswa yang mendapatkan menghargaa yakni Allendra Veto Febriyanto, Ezar Azfa Ariyanto, Alvin Andika Putra, Anendra Alvaro Airlangga, Kurnia Faisol Seva, Dewi Nur Aini, Nur Rohman, Siti Zubaida, dan Ahmadi Agustiono.

Diketahui penghargaan kepada depan siswa berpertasi diberikan oleh Wabup Sumenep Ahmad Fauzi di depan Masjid Jami Sumenep Madura Jawa Timur

Pewarta: Danial
Editor: Achmad S

Related Posts

1 of 16