NusantaraNews.co, Jakarta – Pengamat Politik UIN Jakarta, Gun Gun Herianto mengatakan Calon Ketua Umum Partai Golkar nanti harus memiliki pengalaman dan loyal terhadap Partai.
“Ketum Partai Golkar orang yang punya sumber daya politik yang memadahi contoh misalnya dia cukup lama dipartai bukan kutu loncat,” ungkap Gun Gun, di Jakarta, Sabtu (25/11/2017).
Selain itu Ketua Umum Partai Golkar juga merupak figur yang diharapkan oleh publik, bukan segelintie orang. Karena pada hakikatnya Partai Golkar adalah milik Publik, bukan orang perorangan.
“Dia memastikan bahwa posisinya ketua umum golkar baru harus mampu menjaga kepercayaan publik dalam jangka pendek ini. Terutama injdi 171 daerah pilkada dan pileg serta pilpres nanti,” terangnya.
Sebagaimana yang telah diketahui, Partai Golkar telah mendeklarasikan akan mengusung Jokowi pada Pilpres 2019. Menurut Gun Gun hal tersebut juga akan menjadi pertimbangan tersendiri bagi Jokowi, dengan tidak menutup kemungkinan akan ikut bermain mengamankan Partai Golkar.
“Saya melihat pak Jokowi akan menemukan titik temu pada sosok lain. Artinya represntasi pemerintah tetep. Tetapi saya melihat bergeser bukan lagi ke Setnov,” ujarnya.
“Ya sekarang siapa yang berada di kabinet. Saya melihat proses komunikasi politiknya akan lebih mudah dengan sekarang tim yang menjadi bagian dari pemerintah,” pungkas Gun Gun.
Pewarta: Syaefuddin A
Editor: Achmad Sulaiman