Demokrat Surabaya Optimis Menang Pemilu 2019

Partai Demokrat Ulang Tahun yang ke-16 (Ilustrasi). Foto: Dok. Republika.co.id

Partai Demokrat. (Foto: dok Republika)

NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Untuk menghidupkan mesin partai politik (Parpol) di garda terdepan terlebih meraih pemenangan Pemilu di 2019 mendatang, DPC Partai Demokrat Surabaya melakukan verifikasi seluruh pengurus DPAC (Dewan Pengurus Anak Cabang) se-Surabaya.

Sekretaris DPC Partai Demokrat Surabaya Dedy Prasetyo mengatakan verifikasi dilakukan sebagai bentuk kesiapan anak cabang untuk memenangkan Demokrat di Pemilu mendatang.

“Kami siapkan mulai sekarang agar mesin partai hidup untuk pemenangan Pemilu 2019 mendatang,” jelasnya Dedy, Minggu (17/9/2017).

Dengan hidupnya DPAC Demokrat yang berjumlah 154 DPAC se-Surabaya, kata Deddy Prasetyo, dirinya mengaku optimis target perolehan 12 kursi akan terpenuhi.

“Begitu sudah hidup, mereka langsung turun ke masyarakat untuk mensosialisasikan partai Demokrat ke masyarakat se-Surabaya,” tutupya.

Sebagaimana diketahui dalam pemilu 2014 untuk wilayah Jawa Timur, Partai Demokrat hanya berhasil di urutan keempat, persis di bawah Partai Gerindra di urutan ketiga.

Sementara untuk perolehan suara terbanyak hasil pemilu 2014, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menempati urutan wahid selama dua periode beruntun. Disusul oleh partai bermoncong putih PDIP di urutan kedua.

Pewarta: Tri Wahyudi
Editor: Romandhon

Exit mobile version