Politik

Deklarasi PPP Kubu Djan Dukung Ahok, Romi: Ambisi Bukan Pada Tempatnya

NUSANTARANEWS.CO – DPP PPP kubu Djan Faridz mendeklarasikan dukungannya secara resmi kepada cagub-cawagub DKI petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Sayiful Hidayat (Djarot) di kantor DPP PPP, jalan Diponegoro 9, Jakarta, Jumat (7/10/2016) lalu. Sementara PPP kubu Ketua Umum Romahurmuziy (Romi) mengusung Agus Yudhoyono-Sylviana Murni di Pilgub DKI 2017.

Baca: PPP Kubu Djan Faridz Deklarasi Dukung Ahok-Djarot

Menanggapi delkarasi dukungan Djan Faridz terhadap Ahok, Romi menganggap Djan selalu mengganggu organisasi (PPP) yang sudah solid. Bahkan, Djan dituding kerjanya hanya bikin gaduh PPP. Dimana menurutnya, Djan sudah dianggap bukan lagi kader partai berlambang ka’bah itu.

“Saya sarankan dia belajar dulu agama baik-baik sebelum berkeinginan menjadi Ketua Umum PPP. Kalau sudah bisa membaca Alquran dengan fasih, baru bicara niat untuk mengabdi ke PPP,” kata Romi di Jakarta, Selasa (11/10).

Romi menyatakan demikian, sebab bagianya Djan terlalu ambisius untuk menjadi Ketua Umum PPP. Padahal Dzan dianggap bukan orang PPP.

Baca Juga:  Silaturrahim Kebangsaan di Hambalang, Khofifah Sebut Jatim Jantung Kemenangan Prabowo-Gibran

“Sekali masuk (PPP, red) langsung ‘maksa’ jadi Ketua Umum. Saking nafsunya jadi Ketua Umum PPP, tahun 2013 dia pernah datang ke rumah saya pagi-pagi. Dia minta dukungan untuk maju jadi Ketua Umum PPP. Saya jawab, lebih baik kita bersiap menghadapi Pileg 2014 dulu, toh Muktamar PPP masih lama,” tutur Romi.

Berdasarkan ambisi Djan menjadi Ketua Umum PPP, Romi pun menilai tingkah Djan mendeklarasikan dukungan terhadap Ahok merupakan ambisi yang bukan pada tempatnya. Dimana deklarasi dukungan terhadap Ahok dinilai hanya menganggu PPP, tentu saja PPP kubu Romi. (Sel/Red-02)

Related Posts

1 of 6