Ekonomi

Darmin Nasution: Indonesia Berada Pada Jalur Pertumbuhan Ekonomi 5 Persen

NUSANTARANEWS.CO – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia menyatakan bahwa, pada tahun 2017, pertumbuhan ekonomi global diperkirakan akan sedikit meningkat dengan disertai harga komoditas yang tidak berubah dan sektor keuangan yang relatif berisiko.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution juga menyebutkan bahwa, perekonomian Indonesia diprediksi akan tetap kuat dengan posisi fiskal yang lebih baik. Bahkan, sambungnya, permintaan domestik akan terus menjadi pendorong pertumbuhan.

“Pemerintah me-review apa yang sudah dilakukan dan meluruskan yang sudah dikerjakan dan seperti apa kita mengharapkan hasilnya,” ujar Darmin Nasution saat memberikan sambutan dalam Penyampaian Outlook Ekonomi Indonesia 2017 di Jakarta, Kamis (10/11).

Disamping itu, kata Darmin, dengan terbatasnya ruang untuk stimulus fiskal, belanja pemerintah yang lebih produktif dan peningkatan investasi sektor swasta menjadi sangat penting.

“Saat ini Indonesia berada pada jalur pertumbuhan ekonomi 5% atau lebih. Pemerintah akan terus fokus pada kebijakan di bidang reformasi fiskal dan reformasi struktural untuk membangun pondasi menjadi pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi dan berkualitas pada tahun 2018 dan selanjutnya,” paparnya. (kiana/red-02)

Related Posts

1 of 8