Rubrika

Dapat Nilai Bagus Dari ICAO, Kecelakaan Lion Air Kagetkan Dunia Aviasi

Arista Atmadjati (Foto Credit)
Arista Atmadjati (Foto Credit)

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Kelecakaan yang dialami maskapai penerbangan Lion Air JT-610 di Tanjung Karawang pada Senin (29/10/2018) pagi kemarin menurut pakar penerbangan nasional, Arista Atmadjati dinilai mengagetkan dunia aviasi di Indonesia.

Pasalnya, baru baru ini, penerbangan nasional memperoleh penilaian yang sangat baik dan memuaskan dari badan ICAO (Internasional Civilization Aviation Organizational) di bawah PBB (Persatuan Bangsa Bangsa).

Baca Juga:

“Ya memang ini sangat mengaggetkan, karena kondisi dunia aviasi di Indonesia nilainya sedang bagus bagusnya,” kata Arista Atmadjati kepada Nusantaranews.co, Senin malam, 29 Oktober 2018.

Dirinya menjelaskan bahwa, situasi penerbangan nasional sebenarnya saat ini berada dalam trend yang positif. Dimana, sejumlah maskapai penerbangan dalam negeri kembali diperbolehkan untuk melakukan penerbangan ke Amerika Serikat dan dibeberapa negara negara Eropa lainnya.

Baca Juga:  Bupati Nunukan dan OPD Berburu Takjil di Bazar Ramadhan

“Kita boleh terbang lagi ke USA, semua maskapai boleh terbang lagi ke Eropa. Dan nilai kita untuk penerbangan mendapat nilai 81,2 dari badan PBB ICAO,” terangnya.

Sementara itu, menanggapi insiden kecelakaan yang menimpa maskapainya, Direktur Operasional Lion Air Capt. Daniel Putut mengaku bertanggung jawab terhadap keluarga korban kecelakaan.

Simak:

“Kepada keluarga korban kami akan memenuhi hak dan tanggung jawab kami sesuai aturan yang berlaku dan untuk keluarga korban, crisis center kita buka di Bandara Soekarno-Hatta, sampai nanti menunggu informasi lebih lanjut,” kata Capt. Daniel dalam konferensi pers bersama Kemenhub, di Terminal 1B Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Senin sore, 29 Oktober 2018.

Pewarta: Adhon
Editor: Achmad S.

Related Posts

1 of 3,158