Sport

Dalam Sejarah, Chicharito Pecahkan Rekor West Ham

NUSANTARANEWS.CO, London – Dalam Sejarah, Chicharito Pecahkan Rekor West Ham. West Ham United telah resmi memberikan mahar 16 juta poundsterling guna memboyong striker Bayer Leverkusen Javier Hernandez.

Striker berusia 29 tahun asal Meksiko itu tiba di London pada Minggu (23/7) lalu untuk melakukan tes medis. Eks pemain MU dan Real Madrid ini rencananya akan membela West Ham selama tiga musim.

Dilansir dari Sky Sport, pembelian Chicharito sapaan Javier Hernandez merupakan pembelian pemain termahal sepanjang sejarah klub tersebut. Dimana dalam per pekan dirinya akan memperoleh gaji sebesar £ 140.000.

Sementara itu, Chicharo sendiri mengaku senang bisa berkompetisi di daratan Britania Raya. “Saya sangat senang bergabung dengan West Ham United,” ujar Cicarito.

“Bagi saya, Premier League adalah liga terbaik di dunia dan saya tidak bisa menolak ketika kesempatan itu datang untuk membela klub ini,” sambung dia.

Dirinya menambahkan  untuk hijrah ke Premier League bukan keputusan yang sulit. Sebab, West Ham kata dia, merupakan sebuah klub penuh sejarah dan memiliki ambisi yang tinggi.

“Musim ini kalian akan melihat, mereka (West Ham) akan menampilkan musim yang mengagumkan,” ujarnya.

“Saya mungkin memiliki tiga musim yang menakjubkan di Spanyol dan Jerman, tetapi Inggris benar-benar istimewa dalam karir saya dan saya sangat senang bisa kembali ke sini,” ungkap Chicharito.

Sepanjang karirnya membela Setan Merah selama empat musim, Chicharito telah menyumbangkan 59 goal dari 156 pertandingan. Sebelum akhirnya ia diboyong ke Real Madrid pada tahun 2014/2015.

Pewarta/Editor: Romandhon

Related Posts