Ekonomi

Cak Imin Dukung Rencana Wisata Halal di Jakarta

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar mendukung gagasan wisata halal yang diterapkan di DKI Jakarta. Wacana tersebut muncul setelah Pemprov DKI tak memperpanjang perizinan Hotel dan Griya Pijat Alexis, karena menjadi tempat praktek prostitusi terselubung.

“Bagus, saya kira bagus sekali. Banyuwangi telah mencoba wisata halal, pantai halal. Laku keras,” ujar Muhaimin di Kantor DPP PKB, Jakarta, Jumat (3/11/2017).

Pria yang akrab disapa Cak Imin itu mengatakan bahwa Jakarta tak boleh kalah terhadap Malaysia yang telah mempunyai program serupa. Menurutnya beragam bentuk wisata halal di Malaysia tengah tumbuh subur.

Cak Imin berharap Jakarta mampu menyaingi Malaysia jika Pemprov DKI Jakarta serius terhadap wacana wisata halal tersebut. Namun dia mengingatkan, sebelum program ini diterapkan, Pemprov DKI perlu melakukan kajian komprehensif.

“Kajian itu diperlukan, sehingga program ini nantinya bisa membentuk pasar sendiri,” ucapnya.

Sebelumnya, setelah tidak memperpanjang izin operasi Hotel Alexis, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno melontarkan wacana mengenai wisata halal ini.

Baca Juga:  Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi UMKM, Pemkab Sumenep Gelar Bazar Takjil Ramadan 2024

Dengan cara mengembangkan hotel-hotel syariah di Jakarta untuk menarik wisatawan asing. Terlebih lagi, di Jakarta sudah memiliki beberapa hotel yang menerapkan prinsip syariah wisata halal. Salah satunya adalah Hotel Sofyan di Tebet dan Menteng.

Pewarta: Ricard Andhika
Editor: Romandhon

Related Posts

1 of 15