Berita UtamaGaya HidupLintas NusaTerbaru

Bupati Nunukan Buka Perkemahan Pelangi

Bupati Nunukan Buka Perkemahan Pelangi
Bupati Nunukan Buka Perkemahan Pelangi/Foto: Bupati Nunukan, Asmin Laura Hafid saat membuka Perkemahan Pelangi di kawasan Enbung Sei Fatimah, Sabtu (21/8).

NUSANTARANEWS.CO, Nunukan – Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid membuka acara Perkemahan Penggalang Sehat untuk Negeri (PELANGI) yang dirangkaikan dengan syukuran HUT Pramuka ke 69 dan penyematan tanda penghargaan Gerakan Pramuka yang dilaksanakan di Embung Sei Fatimah Nunukan, Sabtu (21/08).

Kehadiran Bupati Nunukan disambut dengan nyanyian ‘selamat datang kakak’ sebagai bentuk penghargaan oleh peserta perkemahan pelangi tahun 2021.

Sedikit bercerita, Laura mengatakan bahwa banyak sekali pengalaman yang diberikan pramuka semasa waktu sekolah, dimana dirinya bisa belajar untuk saling bekerja sama, bermusyawarah, memupuk jiwa disiplin dan tanggung jawab, belajar hidup mandiri, serta menumbuhkan jiwa untuk selalu mencintai alam dan lingkungan hidup sekitarnya.

“Saya dulu senang ikut pramuka, dan yang ditunggu-tunggu waktu berkemahnya,  banyak yang bisa diambil hikmahnya, keseruannya, suka dukanya, dan masih saya ingat yang sering menghukum saya karena terlambat bangun,” ungkap Laura.

Baca Juga:  CTI Group Ajak Mitra Bisnis Kaji Peluang Hilirisasi Digital

“Jadi, para peserta adik-adik perkemahan pelangi, nikmatilah semua jadwal dan kegiatan yang telah disusun oleh panitia dengan penuh semangat dan antusias. Percayalah, semua hal yang kalian rasakan selama berkemah akan sangat bermanfaat bagi kehidupan kalian di masa masa mendatang,” jelas Laura.

Lebih jauh, Laura selaku ketua majelis pembimbing cabang Pramuka Kabupaten Nunukan menyampaikan apresiasi kepada segenap pengurus kwartir cabang Pramuka yang memiliki inisiatif untuk menggelar kegiatan perkemahan meskipun masih dalam situasi pandemi Covid 19.

Laura percaya, segala sesuatu terkait dengan penerapan protokol kesehatan selama berlangsungnya perkemahan sudah dipikirkan dan direncanakan secara matang. Kita berharap semua aturan dan ketentuan yang ditetapkan nantinya dapat dipatuhi dan dilaksanakan secara disiplin.

Sebelum menutup sambutannya, Laura berpesan kepada seluruh peserta kemah, agar menjauhi narkoba, isi lah hari harinya dengan kegiatan kegiatan yang positif dan bermanfaat. Sebagai generasi milenial agar menggunakan kemajuan teknologi dan informasi secara bijak dan benar.

Baca Juga:  Kemiskinan Masalah Utama di Jawa Timur, Sarmuji: Cuma Khofifah-Emil Yang Bisa Atasi

 

“Jangan habiskan waktu kalian hanya dengan main game dan tik-tokan saja,” pungkasnya. (Adv/ES)

Related Posts

1 of 3,051