Mancanegara

Buktikan Janji Erdogan, Pasukan Turki Lancarkan Serangan Udara Menyasar Kurdi di Afrin

NUSANTARANEWS.CO – Kurdi Suriah meminta masyarakat internasional mengambil tindakan atas serangan tentara Turki di Afrin. Ini adalah sebuah distrik juga kota di Suriah Utara yang masuk dalam wilayah Republik Arab Suriah. Distrik Afrin ini sejak 2012 di luar kendali pemerintah Suriah karena dijadikan sebagai ibu kota Afrin Canton oleh Kurdi dan merupakan bagian dari wilayah Aleppo.

Turki tampaknya sangat serius dengan rencananya untuk menghalangi Amerika Serikat menciptakan tentara baru yang terdiri dari orang-orang Kurdi di Suriah. Dan diketahui, sebelumnya Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengancam akan menghancurkan tentara buatan AS tersebut sebelum benar-benar diorganisir dan beroperasi di perbatasan Suriah.

Bertahun-tahun Turki berkonflik dengan Kurdi yang dituduhnya sebagai teroris. Sehingga, dengan menciptakan pasukan yang terdiri dari orang-orang Kurdi, Turki menganggap AS sedang menciptakan dan mengorganisir kelompok teroris untuk kembali memulai peperangan setelah lebih dari 3 tahun Suriah dilanda perang saudara.

Menurut laporan media lokal Turki, seperti dikutip Sputnik, pasukan Turki di perbatasan Suriah melepaskan serangan yang menargetkan kantong Kurdi di Afrin. Serangan itu dilaporkan menyasar Kurdi di utara Afrin dengan 149 sasaran, terutama Unit Perlindungan Rakyat Kurdi (YPG).

Baca Juga:  Atas Instruksi Raja Maroko, Badan Asharif Bayt Mal Al-Quds Meluncurkan Operasi Kemanusiaan di Kota Suci Jerusalem selama Ramadhan

Partai Persatuan Demokratik Kurdi Suriah (PYD) segera mengutuk serangan mendadak Turki tersebut. Mereka mendesak masyarakat internasional untuk mengambil tindakan. Artinya, peluang AS untuk menciptakan pasukan baru yang terdiri dari orang-orang Kurdi semakin menguat dan tampaknya akan dipercepat.

“Afrin tidak akan sendirian karena semua daerah yang dikuasai Kurdi di Utara dan Timur Suriah siap berdiri melawan,” kata PYD dalam sebuah pernyataan.

Sebelumnya, PYD sudah mendapat informasi yang ditulis koran Vatan, di mana menyebutkan bahwa Turki dalam waktu dekat akan melancarkan serangan mematikan di kantong Kurdi di Afrin. Serangan udara yang dilepaskan Turki menyasar 149 target yang semuanya merupakan kantong-kantong orang Kurdi di Suriah utara. (red)

Editor: Eriec Dieda

Related Posts

1 of 13