EkonomiLintas Nusa

Berikut Hasil Capaian Program Ketahanan Pangan Jember

NUSANTARANEWS.CO, Jember – Kesibukan kegiatan program maupun non program yang dilakukan oleh personel Kodim Jember menurut Komandan Kodim Jember Letkol Inf Rudianto tidak mengurangi intensitas pendampingan program ketahanan pangan di wilayah tersebut.

Hal ini, lanjut dia, dapat dilihat pada perkembangan atau update pencapaian target pada luas tambah tanam (LTT) dan penyerapan gabah atau beras.

Untuk LTT pencapaian hingga kini, kata Rudianto dari target 86,154 ha telah terealisasi 56,565 ha. Untuk target serapan gabah (Sergab) tahun 2017 sebanyak 113,330 ton. Sedang sudah terealisasi mencapai 171,112 ton.

Capaian ini dinilai tidak terlepas dari peran seluruh anggota terutama para Babinsa dalam melaksanakan pendampingan di lapangan. Pendampingan ini dianngap berhasil mendongkrak pencapaian swasembada pangan nasional.

Rudianto mengatakan guna mendukung program ketahanan pangan dirinya mengaku tidak main-main. Predikat Kabupaten Jember sebagai lumbung padi bagi Propinsi Jawa Timur menurutnya adalah penopang stock pangan nasional.

“Sehingga produksi pertanian Kabupaten Jember menjadi parameter nasional,” ujar dia, Kamis (28/9/2017).

Baca Juga:  Sekda Nunukan Buka FGD Penyampaian LKPJ Bupati Tahun Anggaran 2023

“Kalau produksi pertanian di Kabupaten Jember melemah sangat berpengaruh bagi produksi pertanian nasional, untuk itu saya sejak awal sudah memberikan pegegasan kepada anggota dan jajarannya untuk selalu melakukan upaya secara optimal dalam melaksanakan pendampingan,” sambungnya. (SIS)

Editor: Romandhon

Related Posts

1 of 29