Begini Jurus Ibas Gali Aspirasi Masyarakat Ponorogo dan Konstituen

Anggota Komisi X DPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono (EBY) atau biasa disapa Ibas melakukan penanaman pohon di lokasi Embung Desa Terbis, Kecamatan Panggul, Kabupaten Trenggalek, Jatim disela-sela Reses di wilayah tersebut, Kamis (22/2/2018).

Anggota Komisi X DPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono (EBY) atau biasa disapa Ibas melakukan penanaman pohon di lokasi Embung Desa Terbis, Kecamatan Panggul, Kabupaten Trenggalek, Jatim disela-sela Reses di wilayah tersebut, Kamis (22/2/2018). (Foto: Muh Nurcholis/NusantaraNews)

NUSANTARANEWS.CO, Ponorogo – Upaya mendekati kalangan muda dan konstituen terus dilakukan oleh Anggota Komisi X DPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas).

Politisi Partai Demokrat dari Dapil Jawa Timur VII tersebut melalui Griya Aspirasi EBY Ponorogo dan Komunitas Elang Biru Ponorogo melakukan talkshow bersama para pendengar radio Songgolangit 99,2 FM Ponorogo, Selasa (27/3).

Menurut Masrul Harianto, kegiatan talkshow tersebut dilakukan untuk menyerap aspirasi sekaligus sebagai untuk berkomonikasi dengan pendengar radio sebagai basis massa.

“Pada kesempatan ini kami juga ajak Komunitas Elang Biru Ponorogo yang merupakan binaan Mas Ibas dari kalangan muda dan aktif di media sosial,” ujar Masrul.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Immroatus Sholikah atau biasa disapa Mbak iim yang merupakan Ketua Komunitas Elang Biru Ponorogo yang mengaku bersyukur bisa menyapa anak muda Ponorogo melalui siaran radio tersebut.

Komunitas Elang Biru Ponorogo, binaan Anggota Komisi X DPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) melakukan talkshow bersama para pendengar radio Songgolangit 99,2 FM Ponorogo, Selasa (27/3) untuk menggali aspirasi masyarakat dan konstituen. (Foto: Muh Nurcholis/NusantaraNews)

“Kami ajak anak muda Ponorogo untuk aktif dalam kegiatan sosial bersama Elang Biru dan menggunakan media sosial secara bijak,” ajak iim.

Sementara itu Arif pendengar radio dari Kecamatan Jambon berharap melalui Elang Biru dan Griya EBY Ponorogo, Ibas bisa memberi peran positif bagi kemajuan daerah.

Pendengar lainnya, Bu Sri dari Kelurahan Tonatan, Kecamatan Ponorogo, Kabupaten Ponorogo berharap kepada Ibas dan Tim EBY peduli dan memberi solusi terhadap masalah dan dinamika di masyarakat.

“Bagaimana cara mendapat bantuan dalam pendidikan dengan pengawalan Mas Ibas atau Griya Aspirasi EBY Ponorogo,” ungkap Bu Sri.

Menanggai hal itu Masrul mempersilahkan Bu Sri untuk bertukar pikiran atau menyampaikan aspirasi ke Griya Aspirasi EBY Ponorogo. Ucapan terimakasih disampaikan beberapa pendengar radio dari Kecamatan Siman atas realisasi program EBY di wilayah tersebut.

Pewarta: Muh Nurcholis
Editor: Eriec Dieda

Exit mobile version