Sport

Barcelona Sodorkan 72 Juta Pounds, Klopp Tolak Lepas Countinho

NUSANTARANEWS.CO – Manajer Liverpool Jurgen Klopp tengah berjuang keras menghalangi langkah Philippe Coutinho yang ingin pindah ke Barcelona. Countinho kini jadi bidikan utama Barcelona setelah mereka menjual Neymar dengan harga selangit ke Paris Saint-Germain (PSG).
Klub Nou Camp sedang kaya berkat penjualan Neymar. Duit itu rencananya akan digunakan untuk mendatangkan Countinho yang tampil luar bisa bersama Liverpool.
Namun Klopp mengatakan tidak akan menjual bintang andalannya itu dengan harga berapapun. Klopp bahkan menolak untuk memberikan komentar soal keinginan Barcelona menggantikan Neymar dengan Countinho.
PSG awalnya juga menginginkan pesepakbola berusia 25 tahun itu. Tetapi, mereka akhirnya mendapatkan Neymar yang bermain di posisi yang sama, sayap kiri. Tahu dengan keinginan pria asal Brasil itu pindah ke Nou Camp, PSG pun mengurungkan niatnya.
Sementara itu, Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu mengatakan kepada fans klub bahwa raksasa Eropa tersebut mencari alternatif menyusul perpindahan Neymar £ 198 juta ke PSG.
“Kami pikir ada kemungkinan Neymar bisa pergi dan untuk alasan itu kami menaikkan klausul buy-out-nya. Sekarang kami mencari alternatif dan apapun yang terjadi di sini, pada akhirnya bagus bagi Barca karena jika dia tetap tinggal maka kami memiliki pemain hebat dan jika dia pergi maka kami mendatangkan banyak uang. Kami akan membelanjakan uang dengan wajar, ketat dan bijak. Ini akan digunakan untuk memperbaiki klub dan dengan ini berarti kami berada dalam posisi bagus untuk menandatangani pemain,” kata Josep Maria Bartomeu seperti dikutip Mirror.
Klopp sudah berulang kali menegaskan Coutinho tidak akan dijual dan tetap berada di Anfield. Klub, kata dia, tak berminat menjual Countinho. Bahkan pelatih asal Jerman itu mendapatkan dukungan penuh dari petinggi Anfield dan pemilik Liverpool, Fenway Sports Group.
Sebelumnya Klopp telah menerima tawaran dari Barca untuk Coutinho senilai 72 juta poundsterling. Pembicaraan terkait negosiasi Klopp dengan pihak Barca dilakukan di Asia saat tur pra musim. Kabar ini bocor ke media-media Spanyol. Tapi, setelah kabar itu bocor, Klopp pun segera menepisnya.
Coutinho menandatangani kontrak baru lima tahun di Liverpool pada bulan Januari dan dipandang penting untuk tantangan gelar potensial klub musim ini. Klopp percaya bahwa sangat penting bagi Liverpool untuk menunjukkan bahwa mereka tidak lagi bersedia menyerahkan bintang top mereka seperti yang mereka lakukan dengan Fernando Torres dan Luis Suarez. (ed)
Editor: Eriec Dieda

Related Posts

1 of 17