Babinsa Blitar Laksanakan Serbuan untuk Pantai Perkembangan Tanaman Padi

Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0808/ 08 Udamawu Kodim 0808/Blitar Serda Suwandi melaksanakan serbuan ter memantau perkembangan tanaman padi. Foto: Amrin/File Kodim Blitar

Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0808/ 08 Udamawu Kodim 0808/Blitar Serda Suwandi melaksanakan serbuan ter memantau perkembangan tanaman padi. Foto: Amrin/File Kodim Blitar

NUSANTARANEWS.CO, Blitar – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0808/08 Udamawu Kodim 0808/Blitar Serda Suwandi melaksanakan serbuan untuk memantau perkembangan tanaman padi jenis impari 30 milik Suparni seluas 0,29 hektare yang terletak di Desa Mangunan Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar.

Pemantauan meliputi kondisi tanaman, kondisi pengairan serta pemantauan juga meliputi pendeteksian terhadap kemungkinan munculnya hama tanaman, serta perkembangan tanaman selama pelaksanaan perawatan mulai pemupukan dan penyemprotan.

Dalam kesempatan tersebut, Serda Suwandi mengatakan, ini bentuk upaya khusus Babinsa dalam rangka ikut serta dalam mensukseskan program pemerintah dalam hal swasembada pangan.

“Bahwa seluruh Babinsa akan selalu siap membantu para petani, ini diharapkan agar program pemerintah swasembada pangan dapat terwujud di tahun 2018,” katanya, Senin (22/01/2018).

Di sisi lain Serda Suwandi juga mengingatkan kepada bapak Ngadiman dalam mengantisipasi musim tanam Tahun ini agar tidak di serang hama maka harus lakukan penyemprotan hama secara rutin dari awal dan pencegahannya. (amrin)

Exit mobile version