Peristiwa

Arkeolog Yunani (Hampir) Memukan Makam Aristoteles

NUSANTARANEWS.CO – Makam Aristoteles yang meninggal sejak tahun 322 SM diyakini telah ditemukan keberadaannya oleh seorang Arkeolog Yunani Konstantinos Sismanidis.

Aristoteles merupakan murid terbaik seorang filsuf Yunani Plato. Setelah selesai bejar pada Plato, Aristotels pulang ke tanah kelahirannya, Macedonia untuk mengajar raja muda berusia 13 tahun yang dikemudian hari dunia mengenalnya dengan nama guru Alexander Agung.

Sismanidis telah mengekskavasi tempat kelahiran filsuf Aristoteles di Yunani utara pada 1990-an. Sekarang pihaknya beranggapan bahwa puing-puing struktur bangunan yang ia temukan kemungkinan besar merupakan tempat persemaiaman guru dari Alexander Agung itu.

Sismanidis mengadakan sebuah sebuah konferensi di kota pelabuhan Yunani Thessaloniki untuk memperingati 2.400 tahun kelahiran Aristoteles pekan ini.

Dalam konferensi tersebut pihaknya mengaku tidak memiliki bukti pasti terkait keberadaan makam Aristoteles, namun dirinya yakin jika terdapat indikasi yang menunjukkan bahwa itu makam Aristoteles.

Sismanidis mengatakan struktur yang melengkung temuannya digali dari reruntuhan Stageira, 40 mil sebelah timur  Thessaloniki, dan tempat itu juga pernah dijadikan monumen di mana Aristoteles dihormati setelah kematiannya – namun jenazah Aristoteles belum ditemukan.

Baca Juga:  Letjen TNI (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin Kunjungi Keluarga Korban Meninggal Saat Kampanye Akbar di GBK

Dia mengatakan lokasi dari struktur itu, menunjukkan posisi keberadaan makam Aristoteles yaitu pusat lantai marmer persegi, dan kontruksi banunannya dibuat sekitar tahun dimana Aristoteles meninggal waktu itu.

Selain itu, pihaknya juga mengutip referensi dari abad pertengahan yang mengatakan bahwa Aristoteles dikebumikan di kampung halamannya.

Aristoteles, yang hidup dari 384 ke 322 SM adalah salah seorang filsuf paling berpengaruh dalam sejarah dan kontributor penting untuk filsafat Barat.

Karya tulis Aristotels mencakup Nicomachean Ethics, di mana ia meneliti perilaku dan penilaian yang merupakan hidup yang baik; Politik pada masyarakat dan pemerintah; dan juga puisi atau sastra. (Sel)

Related Posts

1 of 2