Lintas NusaTraveling

Potensi Yogyakarta Sulap Pantai Parangtritis Jadi Wisata Malam

NUSANTARANEWS.CO, Yogyakarta – Salah satu tempat wisata yang paling banyak diminati di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) ialah pantai Parangtritis yang terletak di Kabupaten Bantul. Sebagai wisata pantai yang paling banyak dikunjungi, potensi untuk dikembangkan juga besar.

Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) DIY Aris Riyanta menilai wisata malam di sepanjang Pantai Parangtritis memiliki potensi besar dikembangkan untuk maningkatkan daya tarik wisata ke daerah itu.

“Pasti menarik sekali, karena di DIY belum ada wisata malam pantai seperti di Jimbaran (Bali),” kata Aris di Yogyakarta kepada media, Senin (29/1/2018).

Konsep wisata malam di Parangtritis, yakinnya, memiliki magnet yang kuat menarik wisatawan, apalagi saat Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS) telah rampung dikerjakan.

“Bahkan kalau JJLS sudah jadi nanti bukan hanya di Parangtritis, Bantul, wisata malam juga menarik dikembangkan di sepanjang pantai selatan Gunung Kidul seperti di Pantai Wedi Ombo atau Krakal,” jelasnya.

Menurut Aris, pengembangan wisata malam pantai tidak akan menimbulkan dampak sosial asalkan konsep pengembangannya tidak bertentangan dengan adat istiadat, budaya, serta norma sosial yang ada di DIY.

Baca Juga:  Banjir Dukungan dari PMKD Se-Bondowoso, Risma Beber Cara Sejahterakan Rakyat

“Tidak ada yang bertentangan (norma sosial) asalkan yang ditonjolkan misalnya lebih pada kulinernya sesuai budaya yang ada,” hemat dia.

Aris juga mengatakan bahwa pengembangan itu tergantung kesiapan pemerintah kabupaten setempat. Provinsi dengan menggandeng Kementerian Pariwisata siap memberikan fasilitas pendukung pengembangannya.

“Untuk mengembangkan itu kami harus berkolaborasi dengan pemerintah kabupaten. Di samping itu perwujudannya juga harus bekerja sama dengan kementerian,” kata dia. (*/Ant.)

Editor: Achmad S.

Related Posts

1 of 2