EkonomiTerbaru

Indonesia Genjot Ekspor Produk UMKM ke Vietnam via APEC 2017

NusantaraNews.co, Jakarta – Kementerian Perdagangan berupaya menggenjot ekspor ke luar negeri. Salah satunya dengan mendukung ajang “Remarkable Indonesia Product Display” di sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) APEC 2017 pada 9-12 November 2017, di Vincom Plaza, Da Nang, Vietnam.

“Pameran ini merupakan upaya untuk memperkenalkan dan mempromosikan produk Indonesia ke masyarakat Vietnam,” jelas Mendag Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita dalam keterangannya, ditulis Sabtu (11/11/2017).

Selain itu, kata Mendag, acara yang dibuka oleh Mendag RI bersama Wamenlu A.M. Fachir, dan Duta Besar RI untuk Vietnam Ibnu Hadi itu, diharapkan dapat menarik komunitas bisnis Vietnam untuk menjajaki kesempatan bekerjasama dengan perusahaan-perusahaan Indonesia. Pun diharapkan dapat menggenjot transaksi perdagangan kedua negara.

Menurut Mendag, perdagangan bilateral Indonesia dan Vietnam tumbuh positif dalam enam tahun terakhir. Pada tahun 2010, total perdagangan kedua negara tercatat sebesar USD 3,3 miliar. Pada tahun 2016, meningkat menjadi USD 6,3 miliar.

“Nilai ini masih di bawah target perdagangan yang ditetapkan Kepala Negara kedua negara sebesar USD 10 miliar di tahun 2018,” jelasnya.

Baca Juga:  President Macron to Moroccan Parliament: His Majesty the King Embodies 'Continuity of One of World's Oldest Dynasties, One of Facets of Modernity'

Sebanyak 26 perusahaan Indonesia berpartisipasi dalam pameran ini. Berbagai sektor yang ditampilkan seperti properti, automotif, konveksi, makanan dan minuman, bubur kertas dan kertas, fesyen, dan kerajinan tangan. Pemerintah, lanjut Mendag, akan mendukung upaya pelaku usaha untuk meningkatkan ekspor dan menyelesaikan persoalan yang dihadapi dalam era perdagangan bebas masyarakat ekonomi ASEAN.

“Pemerintah akan memberikan perhatian kepada usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk meningkatkan daya saingnya dan mampu melebarkan sayapnya. Yang disasar bukan hanya diversifikasi pasar ekspor, tetapi juga diversifikasi produk,” tandasnya.

Pewarta/Editor: Ach. Sulaiman

Related Posts

1 of 25