Politik

Duet Prabowo-Anies Pesaing Berat Jokowi

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Hasil survei Indo Barometer mengumumkan, dalam gelaran Pilpres 2019, Jokowi memiliki pesaing berat. Pesaing berat Jokowi ini tak lain adalah Prabowo Subianto.

Dalam survei simulasi tentang capres-cawapres sosok Prabowo tetap potensial untuk maju di pimilu 2019. Sesuai rilis Indo Barometer memperoleh temuan sebagai berikut:

Duet Prabowo Subianto dengan Anies Baswedan mencapai 31.7 persen. Prabowo dengan Sohibul Iman, 16.3 persen. Sementara untuk pasangan Prabowo dengan Zulkifli Hasan sebesar 4.1 persen. Adapun duet Prabowo dengan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) hanya 2.6 persen.

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon mengatakan partainya hampir dipastikan akan mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden pada Pilpres 2019.

“Ya kalau yang sudah kita sepakati adalah Pak Prabowo,” ungkap Fadli Zon di Hotel Atlet Century Park, Jakarta, Ahad (3/12/2017).

Terkait pendambing Prabowo, ia mengaku partainya masih belum memiliki kriteria yang tepat. “Untuk wakilnya nanti kita dudukan bersama mitra-mitra calon koalisi,” kata dia.

Baca Juga:  Prabowo-Gibran Menang Pilpres 2024, Gus Fawait: Bukti Pemimpin Pilhan Rakyat

Saat disinggung mengenai Anies Baswedan sebagai duetnya Prabowo, Fadli mengatakan itu mungkin saja terjadi. Oleh karena itu, dirinya meminta agar menunggu.

“Ya bisa saja, tapi kan itu semua harus tergantung kesepakatan dan juga kita punya kesepakatan dengan pak Anies, pokoknya kita tunggulah itu,” terangnya.

“Ya dalam politik itu apa sih yang gak mungkin. Jadi bisa mungkin saja,” pungkasnya.

Pewarta: Syaefuddin A
Editor: Romandhon

Related Posts

1 of 95