Gaya Hidup

5 Langkah Mempercantik Diri Dengan Pakai Jilbab

hijab cantik
Langkah ke-5 Cara Memakai Jilbab Segi empat/Foto via wanitapebisnis.blogspot.com

NUSANTARANEWS.CO – 5 Langkah Mempercantik Diri Dengan Pakai Jilbab. Setiap perempuan ingin terlihat cantik. Terlepas dari itu, menginginkan hati yang cantik tentu sangat diidam-idamkan oleh perempuan. Bermula dengan menggunakan jilbab, maka hati akan ikut menjaga sikap dan perkataan yang baik.

Sebenarnya memakai jilbab adalah persoalan mudah. Hanya saja, kita kadang merasa jilbab yang kita kenakan belum cocok atau pas. Untuk Anda perempuan yang ingin mengenakan hijab sesuai dengan wajah Anda sehingga menjadi lebih enak dipandang, anda perlu melakukan ini:

1. Cari Jilbab yang sesuai dengan bentuk wajah

Sebelum Anda memakai Jilbab, Anda perlu tahu bentuk jilbab yang cocok dengan wajah Anda. Wajah lonjong bisa lebih fleksible, ia bisa pas dan cocok menggunakan jilbab apa saja, dibanding dengan wajah bulat. Wajah bulat lebih pas memakai jilbab yang tidak terlalu kencang di bagian leher. Untuk wajah bulat akan tampak lebih manis apabila diberi hiasan bros untai atau bando jilbab.

Baca Juga:  G-Production X Kece Entertainment Mengajak Anda ke Dunia "Curhat Bernada: Kenangan Abadi"

2. Memakai Jilbab sesuaikan bahan dan kondisi

Perempuan yang memakai jilbab perlu melihat bahan seperti apa untuk digunakan di sebuah tempat. Misal jika anda ingin pergi berolah raga dengan keluarga atau sahabat, anda perlu memakai jilbab dengan menggunakan bahan kaos. Karena dengan menyesuaikan kondisi yang dilakukan pada saat itu pula, pemakaian jilbab sangat mempengaruhi penampilan. Selain itu memperhatikan warna jilbab juga perlu berhati-hati agar tidak membuat penampilan terlalu mencolok.

3. Pakai Kerudung Dalam (Ciput)

Kerudung dalam atau ciput berfungsi sebagai penutup kepala dan supaya rambut tidak terlihat menyembul. Selain itu, fungsi ciput untuk memberikan kenyamanan. Anda perlu mencari bahan ciput yang tidak licin. Karena jika anda memakainya tentu sangat merepotkan. Ciput pun sangat cocok dipadukan dengan jilbab model pashmina, selain mudah dipakai juga banyak berbagai kreasi.

4. Aksesoris untuk Memperindah

Memakai jilbab tidak afdhal tanpa menggunakan aksesoris, karena aksesoris dapat membantu suapaya jilbab yang kita gunakan terlihat manis. Seperti memakai bros misalnya.

Baca Juga:  Rekomendasi Playsuit Serene Untuk Gaya Santai Trendy

5. Jangan Lupa Tersenyum

Dan yang terpenting semahal atau semurah apapun harga jilbab atau aksesoris, tanpa anda tersenyum penampilan anda akan terlihat biasa-biasa saja. So, jangan lupa tersenyum, karena selain senyum itu ibadah, senyum juga memberi aura wajah yang positif bagi anda sendiri maupun orang lain yang melihatnya. (LN/adaptasi dari berbagai sumber)

Baca Juga

Daya Saing Busana Muslim Indonesia di Era Modern Diperhitungkan
Pameran “Mokume” Busana Ramadan Karya Restu Anggraini, Terinspirasi Budaya Jepang
Seratus Tahun Model Jilbab/Hijab Dalam Satu Menit
Tren Busana Sederhana di Bulan Ramadan Tahun ini

Related Posts

1 of 2