Lintas Nusa

April 2017 Mendatang, UNBK Di Jatim Mulai Diberlakukan

NUSANTARANEWS.CO, Surabaya; Sebanyak 947 SMA dan 1425 SMK di Jatim  akan mengikuti Pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2017 yang akan digelar pada April 2017 mendatang. Dinas Pendidikan Jatim sendiri memastikan kesiapan dari seluruh SMA dan SMK tersebut.

“Semua siap untuk UNBK,” kata Kepala Dinas Pendidikan Jatim, Saiful Rahman saat dikonfirmasi di DPRD Jatim, Kamis (9/2). Sistem UNBK ini, kata Saiful Rahman akan digelar secara online sehingga soal yang akan dikerjakan siswa berasal dari pusat dan dikirim melalui jaringan internet.

Mantan Kabandiklat Jatim ini mengatakan dengan adanya sistem ini, maka ujian nasional sudah tidak lagi menggunakan  paper base atau berbasis kertas.”Serba komputer semua,”jelasnya.

Sementara itu untuk wilayah kepulauan semisal pulau Bawean dan Sumenep, Saiful Rahman mengatakan pola ujian akan disiasati dengan offline dimana soal akan dibawa langsung ke sekolah masing-masing ketika pelaksanaan ujian dimulai.

Kontribur: Tri Wayhudi

Related Posts

1 of 7,650