Terbaru

Swedia Janji Capai Bersih Emisi Karbon pada Tahun 2045

Menteri Lingkungan Swedia dan Wakil Perdana Menteri Isabella Lovin menandatangani rujukan undang-undang iklim Swedia, yang mengikat semua pemerintah masa depan untuk mengurangi emisi nol pada tahun 2045 di kementerian di Stockholm. (Foto: AFP)

NUSANTARANEWS.CO, Stockholm – Swedia berjanji untuk mencapai bersih emisi gas rumah kaca pada tahun 2045 sebagai wujud keseriusan negara ini mengatasi perubahan iklim global.

Langkah Swedia ini tak lama setelah AS menarik diri dari perjanjian perubahan iklim Paris 2015.

Dilaporkan Independent, parlemen negara Skandinavia ini mengadopsi sekitar 254 UU perubahan iklim. Semua pihak mendukung langkah tersebut kecuali sayap kanan partai Demokrat Swedia.

RUU baru muncul setelah Presiden AS Donald Trump mengumumkan bahwa negaranya akan menarik diri dari perjanjian Paris. Perjanjian ini seperti diketahui sengaja dibentuk untuk memperkuat respon global terhadap perubahan iklim.

“Semua negara perlu secara aktif menunjukkan bagaimana mereka bertanggung jawab atas perubahan iklim,” kata Isabella Lövin, Menteri Kerjasama Iklim dan Pembangunan Swedia.

“Keputusan hari ini menunjukkan bahwa Swedia akan terus menjadi negara terkemuka dalam upaya global untuk mencapai tujuan ambisius dari Persetujuan Paris,” tegasnya.

Reaching net-zero carbon emissions akan menuntut setidaknya 85 persen pengurangan emisi gas rumah kaca domestik sejak Swedia tahun 1990. Sisa emisi akan diimbangi melalui strategi seperti penanaman pohon.

Baca Juga:  Maya Rumantir Terima SHIELD of First Excellence dari Konsorsium Firsts Union dan PPWI

Langkah tersebut berarti Swedia telah berkomitmen pada tujuan yang lima tahun lebih ambisius daripada yang disepakati sebelumnya di bawah Persetujuan Paris.

Pemerintah Swedia akan diminta untuk menyajikan laporan iklim selama masa anggaran tahunannya.

Setiap empat tahun, sebuah rencana tindakan kebijakan iklim juga akan diproduksi untuk menjelaskan bagaimana pencapaian tujuan iklimnya.

Laporan iklim pertama akan dipresentasikan pada paruh kedua tahun 2018, dan rencana aksi pertama akan dipresentasikan pada tahun 2019. Target menengah juga telah ditetapkan pada tahun 2030 dan 2040. (ed)

Editor: Eriec Dieda

Related Posts