Berita UtamaPolitik

Safari Militer Jokowi, Ketua DPR: Untuk Menciptakan Iklim yang Kondusif

NUSANTARANEWS.CO – Ketua DPR RI, Ade Komarudin (Akom), menilai bahwa safari yang dilakukan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke sejumlah satuan tempur TNI maupun Polri tidak terkait dengan isu unjuk rasa susulan pada tanggal 25 November 2016 mendatang.

“Saya kira bukan, yang pasti bahwa komunikasi politik yang dilakukan oleh Presiden itu perlu dengan semua lapisan, ya ulama, partai politik, ya tentara ya polisi itu sangat penting. Itu menciptakan kondusifitas di negeri ini dan untuk membangun negeri ini lebih percaya diri. Saya kira tidak ada maksud lain,” ungkapnya kepada wartawan saat ditemui di Gedung DPR/MPR RI, Jakarta, Selasa (15/11/2016).

Menurut Politisi dari Partai Golkar itu, wajar saja jika Presiden mengunjungi dan mengecek kesiapan aparat keamanan. Pasalnya, lanjut Akom, Presiden adalah panglima tertinggi.

“Panglima TNI bisa diperintahkan Presiden sesuai konsitusi kita dan siapapun yang menjadi Presiden, termasuk Jokowi. Saya percaya benar bahwa beliau meyakini jika TNI itu dari rakyat, untuk rakyat dan oleh rakyat. Makanya ada istilah bahwa TNI itu manunggal dengan rakyat,” ujarnya.

Baca Juga:  Gawat, Oknum Caleg Bawa Kabur Anak Usai Kalah Persidangan

Di samping itu, Akom meyakini bahwa TNI tidak akan mau menyakiti rakyat, karena rakyat adalah tempat mereka dilahirkan. “Pak Jokowi juga tahu itu, presiden siapapun tahu itu,” katanya.

Jadi, Akom menegaskan, safari militer yang dilakukan oleh Presiden Jokowi baru-baru ini biasa-biasa saja. “Tidak ada maksud lain, kecuali melakukan konsolidasi untuk supaya kondusif. Di masing-masing rumah itu supaya teduh tidak ada kemasukan anginlah, kira-kita begitu lah,” ujarnya. (Deni)

Related Posts

1 of 476