Lintas NusaPeristiwa

Puting Beliung Kembali Mengamuk, Koramil 0824/10 Mumbulsari Langsung Turun Tangan

NUSANTARANEWS.CO – Setelah menerjang ratusan rumah di Kec Pakusari dan sekitarnya, angina puting beliung kembali terjang ratusan rumah di Ds Lampeji dan Ds karang Kedawung Kec Mumbulsari Kab Jember, 2 luka ringan dan tercatat sementara 130 rumah penduduk rusak berat dan ringan.

Seperti biasanya kejadian angina putting beliung kebanyakan disertai dengan hujan lebat pada Jum’at 13/01/2017 sekitar pukul 14.00 Wib, dengan adanya kejadian tersebut Danramil 0824/10 Mumbulsari Kapten Kav Tri Harjono yang mendapatkan laporan Babinsa langsung turun ke TKP,  mengumpulkan anggotanya dan berkoordinasi dengan aparat di Kec Mumbulsari untuk mengadakan tindakan darurat yang diperlukan.

Hal tersebut secara otomatis dilaporkan langsung kepada Dandim 0824 Jember Letkol Inf Rudianto dan memerintahkan koordinasi dengan aparat kecamatan dan desa, mengadakan pendataan dan mengambil langkah-langkah sebagaimana mestinya.

Terkait kejadian bencana putting beliun tersebut Letkol Inf Rudianto langsung berkoordinasi dengan BPBD maupun pihak terkait ditingkat Kabupaten Jember serta mempersiapkan anggota untuk memberikan bantuan perbaikkan rumah seperti halnya di Pakusari beberapa waktu yang lalu, melalui karya bakti TNI.

Baca Juga:  Bagai Penculik Profesional, Sekelompok Oknum Polairud Bali Minta Tebusan 90 Juta

Sekaligus pada kesempatan tersebut Letkol Inf Rudianto menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya masyarakat Jember agar senantiasa waspada terhadap cuaca ekstrem yang terjadi akhir-akhir ini dan berpotensi sekali terhadap bencana alam, baik angin putting beliung maupun bencana alam lainnya. (sis24)

Related Posts

1 of 46